Apakah Probiotik Ada Manfaatnya?

Sabtu, 01 Desember 2018 – 21:39 WIB
Probiotik. Foto: wecare

jpnn.com - Berbeda dengan bakteri yang sering disebut sebagai penyebab penyakit, probiotik adalah bakteri atau jamur yang bisa mendukung sistem pencernaan serta kesehatan tubuh secara keseluruhan.

Tubuh manusia dipenuhi beragam jenis bakteri, bakteri yang baik maupun yang buruk. Probiotik sering disebut sebagai bakteri baik karena membantu menyehatkan usus manusia.

BACA JUGA: Manfaat Probiotik yang Tidak Pernah Anda Duga

Namun apakah probiotik ini memang baik untuk kesehatan tubuh?

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Cell mengungkapkan bahwa probiotik mungkin tidak membantu seperti yang kita pikirkan. Studi berskala kecil mengikuti 46 sukarelawan selama beberapa bulan. Apa yang ditemukan para peneliti adalah bahwa suplemen probiotik tidak mengisi saluran pencernaan seseorang seperti yang dipikirkan sebelumnya.

"Meskipun semua sukarelawan kami yang mengonsumsi probiotik menunjukkan adanya probiotik dalam kotoran mereka, hanya beberapa dari mereka menunjukkan adanya probiotik dalam usus mereka," kata Eran Segal, seorang ahli biologi komputasi di Weizmann Institute, seperti dilansir laman Sheknows.

Terlebih lagi, banyak sukarelawan sehat benar-benar resisten karena probiotik tidak bisa menjajah saluran pencernaan mereka.

Dengan demikian, probiotik menjadi tidak berguna, dimana ini hanya melewati tubuh bukannya hidup di dalamnya.

Segal menjelaskan bahwa alasan untuk penelitian ini sederhana. Dia mengatakan, orang-orang telah memberikan banyak dukungan untuk probiotik, meskipun literatur yang mendasari pemahaman kita tentang mereka sangat kontroversial.

"Kami ingin menentukan apakah probiotik seperti yang Anda beli di supermarket menjajah saluran pencernaan seperti seharusnya dan kemudian apakah probiotik ini berdampak pada manusia," tambah Segal.

Tentu saja, apa yang ditemukan oleh tim peneliti sangat mengecewakan - yaitu, probiotik tidak memiliki dampak yang diharapkan banyak orang - namun, para peneliti juga mengamati kemungkinan efek negatif dari konsumsi suplemen, dimana probiotik mungkin membuat lebih sulit bagi mikrobioma usus asli tubuh Anda untuk memulihkan setelah penggunaan antibiotik.

"Bertentangan dengan paradigma saat ini bahwa probiotik tidak berbahaya dan bermanfaat bagi semua orang, hasil penelitian ini menunjukkan potensi efek samping yang merugikan dari penggunaan probiotik dengan antibiotik yang mungkin bahkan membawa konsekuensi jangka panjang," kata penulis senior dan ahli imunologi, Eran Elinav.(fny/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
probiotik  

Terpopuler