Aplikasi Tik Tok Diblokir, Deddy Corbuzier Sindir Bowo

Rabu, 04 Juli 2018 – 08:50 WIB
Deddy Corbuzier saat ditemui di kawasan Dharmawangsa, Jakarta Selatan. Foto: Djainab Natalia Saroh/jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Deddy Corbuzier ikut mengomentari pemblokiran aplikasi Tik Tok oleh pemerintah.

Dia pun mengungkapkan keresahannya melalui video yang diunggahnya di YouTube.

BACA JUGA: Kemkominfo Blokir Aplikasi Tik Tok

"Gue tuh nggak punya masalah dengan Tik Tok ya. Walaupun orang seharusnya kerja jadi begini (muncul video orang berseragam PNS sedang bermain Tik Tok)," kata Deddy Corbuzier.

Baca juga: Deddy Corbuzier Kutip Surat Al Maidah

BACA JUGA: Deddy Corbuzier Pacari Model Seksi, Begini Respons Kalina

"Kenapa gue harus masalah sama Tik Tok, it doesn't make sense karena dengan adanya aplikasi seperti itu gue bisa nikmati ini," lanjut Deddy yang kemudian muncul video perempuan seksi sedang bermain Tik Tok.

BACA JUGA: Deddy Corbuzier Kecup Mesra Finalis Putri Indonesia 2011

Bapak satu anak itu mengatakan harus keluar uang bila ingin melihat wanita seksi. 

Baca juga: Deddy Corbuzier Sindir Artis Iklan Pelangsing

"Dan sekarang i can enjoy that for free. I love it," sambungnya Deddy Corbuzier.

Menurut mantan suami Kalina Octaranny ini, yang meresahkan itu karena orang mengelu-elukan Bowo sampai-sampai rela melakukan hal  tak wajar.

"Gue juga enggak ada maksud masalah dengan mereka yang jumpa fans harus bayar 80 ribu buat foto, walau pun gue enggak pernah jumpa fans dan mereka bayar. Gue juga enggak puya masalah dengan bocah yang mukanya difilter jadi keliatan ganteng atau cantik tapi kenyataannya tidak seperti itu," jelasnya.

"Yang gue masalah adalah ketika orang tergila-gila sampai mengatakan bahwa Tuhannya Bowo or gue rela kehilangan perawan demi seorang Bowo," tandasnya. (mg7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kalina Ingin Putranya Jadi Laki-laki yang Bertanggung Jawab


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler