jpnn.com, JAKARTA - Aplikasi perbankan digital milik PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk., wondr by BNI turut berpartisipasi dalam acara konser musik Melly Goeslaw.
Konser musik tersebut bertajuk The Greatest Melly Goeslaw - Everlasting Harmony, by ALOKA, yang digelar di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta, Minggu (29/9) kemarin.
BACA JUGA: BNI Berperan dalam Membantu Atlet Bulu Tangkis Indonesia Ukir Sejarah di Kancah Global
SEVP Retail Digital Solutions BNI Rian Kaslan mengatakan, “wondr by BNI bangga menjadi bagian dari momen perayaan itu."
"Kami berharap dapat terus mendukung potensi industri kreatif serta karya-karya yang dihasilkan, melalui inovasi perbankan digital kami," kata Rian dalam keterangannya, Kamis (2/10).
BACA JUGA: BNI Kenalkan Aplikasi Wondr ke Pusat Kota Keuangan Dunia
Konser tersebut merayakan perjalanan panjang karier Melly Goeslaw, selama hampir tiga dekade.
Tidak hanya menjadi perayaan musik, tetapi juga menunjukkan bagaimana industri kreatif dapat memberikan kontribusi positif bagi perekonomian, serta menarik perhatian wisatawan lokal dan internasional.
BACA JUGA: Resmi Meluncur, Aplikasi Wondr by BNI Punya 3 Fitur Unggulan, Bisa Pantau Keuangan
The Greatest Melly Goeslaw - Everlasting Harmony by ALOKA mendapatkan dukungan penuh dari berbagai pihak, termasuk Kemenparekraf.
“Merupakan kehormatan besar bagi saya bisa menghibur masyarakat Indonesia sambil bernostalgia, didukung oleh wondr by BNI. Saya pribadi telah merasakan betapa praktisnya aplikasi ini. dalam membantu pengelolaan keuangan saya," kata Melly Goeslaw dalam keterangannya, Kamis (3/10).
Aplikasi wondr by BNI menjadi solusi pengelolaan keuangan melalui 3 Dimensi Keuangan yaitu Transaksi, Insight dan Growth.
Pada fitur Transaksi, seluruh aset keuangan nasabah yang ada dalam ekosistem BNI dapat terintegrasi secara otomatis.
Itu memudahkan setiap nasabah untuk melakukan transaksi apa pun.
Kemudian wondr by BNI juga memiliki fitur Insight, di mana nasabah dapat merasakan pengalaman pengelolaan keuangan yang lebih dipersonalisasi sesuai kebutuhan.
Terakhir fitur Growth, dirancang untuk memudahkan nasabah dalam merencanakan dan mencapai tujuan keuangan masing-masing, melalui tabungan dan investasi.
Dalam acara tersebut, wondr by BNI turut menyelenggarakan berbagai aktivasi, mulai dari fasilitas photobooth, promo dan diskon menarik dengan pembayaran melalui wondr by BNI, serta hadiah berupa official merchandise dari konser Melly Goeslaw. (rdo/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... BNI Sekuritas Ajak 3 Mitra Menyukseskan Program Net Zero Emission
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha