jpnn.com, JAKARTA - Layanan kesehatan seperti apotek online Lifepack bisa menjadi solusi konsultasi yang mudah dan aman di masa pandemi.
Dengan cara ini masyarakat tidak perlu antre di rumah sakit jika ingin berkonsultasi mengenai kesehatan.
BACA JUGA: Kasus Covid-19 Meningkat, Lifepack Tawarkan Layanan Isolasi Mandiri
"Untuk tebus obat hingga konsultasi dokter secara gratis dapat dimanfaatkan oleh masyarakat. Layanan yang kami miliki sejalan dengan anjuran pemerintah dalam memanfaatkan layanan kesehatan online pada masa pandemi covid-19," ujar Faren, Chief Commercial Officer Lifepack & Jovee.
Sejalan dengan pedoman yang dikeluarkan Kementerian Kesehatan, Lifepack juga turut membantu memberikan layanan kesehatan secara online bagi masyarakat Indonesia, khususnya yang saat ini terkena covid-19, dengan menghadirkan layanan isolasi mandiri (Isoman) untuk pasien covid-19 gejala ringan hingga sedang.
BACA JUGA: Presiden Jokowi Datang ke Apotek, Tetapi Obat yang Dicarinya Habis, Lalu..
"Program isolasi mandiri kami sudah banyak dimanfaatkan oleh masyarakat dari usia empat tahun hingga yang tertua mencapai 67 tahun,” ungkap Faren.
Faren menambahkan selain layanan isolasi mandiri, apotek online Lifepack juga menawarkan paket isoman berupa obat dan vitamin untuk mendukung program isolasi mandiri pasien covid-19 dengan gejala ringan hingga sedang.
BACA JUGA: Manfaat Minum Air Kelapa Bagi Penderita Diabetes
“Kami memiliki paket isoman untuk memenuhi kebutuhan perawatan pasien covid-19 di rumah. Saat ini kapasitas rumah sakit lebih baik dikhususkan untuk pasien covid-19 dengan gejala berat. Untuk gejala ringan hingga sedang dapat melakukan konsultasi dengan dokter Lifepack melalui WhatsApp maupun aplikasi kami," jelasnya.
Paket isolasi mandiri apotek online Lifepack sudah dapat dibeli oleh masyarakat yang bergejala ringan hingga sedang yang sedang melakukan isolasi mandiri di rumah.
Adapun paket isolasi mandiri yang ditawarkan terdiri dari empat paket, yaitu; Isoman A yang berisikan vitamin D, vitamin C dan Zinc.
Paket isoman B terdiri dari Azithromycin, vitamin D, vitamin C, dan Zinc. Isoman C berisikan Oseltamivir, Azithromycin, vitamin D, vitamin C, dan Zinc.
Isoman D terdiri dari Avigan, vitamin D, vitamin C, dan Zinc. Harga paket isoman mulai dari Rp90 ribu.
Untuk informasi lebih lanjut dapat mengakses layanan tersebut melalui tautan berikut https://lifepack.id/isolasi-mandiri/.
“Kami berharap bisa memenuhi kebutuhan obat dan vitamin bagi pasien covid-19 yang melakukan isolasi mandiri. Karena walaupun melakukan isolasi mandiri di rumah, tetap harus dalam pengawasan dokter. Dalam kondisi darurat seperti saat ini, layanan kesehatan menjadi garda terdepan untuk membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan layanan kesehatan," kata Faren.(chi/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur & Reporter : Yessy