Aptamers, Senjata Baru Lawan Kanker

Jumat, 21 Juni 2013 – 10:02 WIB
Aptamers. Getty Images
PARA ilmuwan telah menemukan cara baru untuk mengobati penyakit kanker serviks. Temuan baru ini berupa penghancuran protein yang terkait dengan perkembangan neoplasma ganas.

Peneliti di University of Leeds menamakannya aptamers. Kepala Peneliti Dr Nicola Stonehouse mengatakan aptamers adalah pengobatan yang relatif baru dalam ilmu biologi molekuler.

Stonehouse menjelaskan aptamers seperti antibodi yang dapat mengidentifikasi molekul serta virus dan bakteri kanker. Hanya bedanya, aptamers bisa langsung dimasukkan ke dalam sel hidup sementara antibodi dibentuk oleh tubuh.

"Namun jika anda menggunakan pengobatan aptamers, anda bisa menghindari operasi sebagai satu-satunya cara untuk mengangkat kanker serviks ini," kata Nicola Stonehouse seperti yang dilansir laman The Indian Express, Kamis(20/6).

Aptamers ini merupakan hasil sintesis dari molekul dan diberi nama Aptamers Asam ribonukleat (RNA). Di dalam tubuh, ia akan menghancurkan protein karsinogenik yang memicu pertumbuhan kanker serviks. Pertumbuhan protein ini di awal siklus hidup dari human papillomavirus (HPV) dengan menyerang pertahanan tubuh.

"Tapi apa yang kita temukan adalah bahwa aptamers protein untuk benar-benar menghilang. Protein menjadi terdegradasi," pungkas Stonehouse. (fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Peran Keluarga Cegah Bunuh Diri

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler