Argentina Susah Payah Kalahkan Bosnia Herzegovina

Senin, 16 Juni 2014 – 07:02 WIB
Lionel Messi coba dihadang pemain Bosnia Herzegovina Senad Lulic di laga Argentina vs Bosnia Herzegovina di Estadio do Maracana, Senin (16/6) pagi WIB. Foto: Getty Images

jpnn.com - RIO DE JANEIRO - Argentina tampil kurang meyakinkan saat mengalahkan Bosnia Herzegovina pada laga perdana Grup F di Estadio do Maracana, Senin (16/6) pagi WIB.

Tampil dengan sejumlah pemain bintangnya, Argentina hanya bisa menang 2-1 melalui gol bunuh diri Sead Kolasinac dan lesakan Lionel Messi.

BACA JUGA: Ekuador Tak Pantas Kalah dari Swiss

Argentina unggul cepat saat pertandingan baru berjalan 2 menit 8 detik lewat gol bunuh diri Sead Kolasinac yang  mencoba menghalau sepakan bebas Messi. Meski ungggul cepat Argentina hanya ungggul 1-0 di babak pertama.

Pelatih Argentina, Alejandro Sabella, melakukan perubahan di babak kedua. Fernando Gago menggantikan Hugo Campanaro, sementara Maxi Rodriguez digantikan Gonzalo Higuain.

BACA JUGA: Casillas Mulai Waswas

Strategi ini cukup berhasil. Aguero sempat mendapat peluang emas namun masih gagal menggandakan keunggulan Argentina.

Argentina akhirnya benar-benar bisa mencetak gol di menit 65. Dari sebuah pergerakan di sisi kanan pertahanan Bosnia, Messi bekerjasama dengan Higuain yang diakhiri tendangan keras. Bola sempat menyentuh tiang namun tetap masuk ke gawang Bosnia. 2-0 Argentina unggul.

BACA JUGA: Messi Gandakan Keunggulan Argentina

Bosnia baru berani keluar menyerang setelah tertinggal dua gol. Meski demikian, Bosnia tetap sulit keluar dari tekanan pemain-pemain Argentina.

Bosnia akhirnya berhasil memperkecil ketertinggalan di menit 84. Menerima umpan Senad Lulic, Ibisevic yang baru masuk di babak kedua melakukan tendangan keras yang gagal dihalau Romero.

Di sisa waktu yang ada Bosnia mencari gol penyeimbang. namun hingga wasit membunyikan peluit panjang tidak ada gol tambahan. Pertandingan berakhir dengan kemenangan Argentina 2-1.

Dengan kemenangan ini Argentina untuk sementara memimpin Grup F dengan 3 poin dari sekali pertandingan. Sementara Bosnia ada di posisi juru kunci. (abu/jpnn)

Susunan Pemain:

Argentina (3-5-2)
Starting XI:
Romero, Garay, Rojo, Campagnaro, F. Fernandez, Zabaleta, Rodriguez (Gago 46'), Di Maria, Mascherano,  Messi (c), Aguero (Lucas Biglia 87')

Cadangan: Orion, Andujar, Basanta, Demichelis, Fernandez, Alvarez, Biglia, Gago, Perez, Higuain (Maxi Rodriguez 46'), Lavezzi, Palacio

Bosnia (4-2-3-1)
Starting XI:
Begovic, Mujdza (Vedad Ibisevic 69'), Kolasinac, Pjanic, Spahic (c), Bicakcic, Hajrovic (Edin Visca 71'), Besic, Misimovic (Haris Medunjanin 74'),  Lulic, Dzeko,

Cadangan: Fejzic, Avdukic, Vranjes, Vrsajevic, Sunjic, Susic, Visca, Ibricic, Salihovic, Hadzic, Lulic, Medunjanin, Ibidevic

BACA ARTIKEL LAINNYA... Babak I, Argentina Terbantu Gol Bunuh Diri Tercepat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler