jpnn.com, JAKARTA - Musisi Ari Lasso mengumumkan bahwa dirinya mengidap penyakit limfoma. Dia didiagnosis mengalami kanker berjenis Diffuse Large B-Cell Lymphoma (DLBCL).
Dilansir dari Blood Cancer UK, kanker limfoma DLBCL adalah adalah jenis non-Hodgkin (NHL) yang paling agresif dan tumbuh dengan cepat.
BACA JUGA: Divonis Idap Kanker Langka, Ari Lasso: Jangan Kasihani Gue
Jenis kanker ini lebih sering menyerang orang tua dan jarang terjadi pada anak-anak. Saat ini, tak diketahui pasti penyebab penyakit kanker DLBCL muncul.
Namun seseorang lebih mungkin terkena penyakit kanker limfoma DLBCL pada kondisi paruh baya, laki-laki dan memiliki riwayat penyakit itu di keluarganya.
BACA JUGA: Ari Lasso Umumkan Menderita Kanker Langka
Jika Anda memiliki riwayat penyakit infeksi virus seperti HIV, HTLV-1 dan EBV juga lebih berisiko terkena kanker DLBCL.
Untuk itu, kenali gejala awal dari penyakit kanker DLBCL. Gejala kanker limfoma DLBCL yang paling umum adalah pembengkakan kelenjar getah bening.
BACA JUGA: Ayo Cegah Kanker Usus Besar dengan Langkah Sederhana ini
Pembengkakan itu dapat muncul di leher, ketiak dan selangkagan. Akan tetapi gejala tertentu juga dapat muncul sesuai dengan lokasi pembengkakan.
Gejala-gejala ini juga mungkin termasuk:
1. Nyeri di daerah dada atau perut
2. Sakit pada tulang
3. Gatal
4. Batuk atau sesak napas
5. Demam lebih dari 38 C
6. Keringat malam
7. Penurunan berat badan yang tidak dapat dijelaskan dalam enam bulan terakhir
Selain gejala-gejala itu, Anda juga mungkin mengalami kelelahan ekstrem.
Meski begitu, Anda harus memeriksakan diri ke dokter untuk memastikan kemungkinan mengalami kanker DLBCL atau tidak. (mcr7/jpnn)
Redaktur : Djainab Natalia Saroh
Reporter : Firda Junita