Arief R Wismansyah Sebut 4 Orang di Kota Tangerang Positif Omicron

Rabu, 19 Januari 2022 – 19:45 WIB
Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah saat meninjau banjir di Kecamatan Benda. Di sela kunjungannya, Wali Kota Arief menyampaikan empat warganya positif COVID-19 jenis Omicron.

jpnn.com, TANGERANG - Wali Kota Tangerang, Banten, Arief R Wismansyah menuturkan sejauh ini sudah ada empat kasus positif Covid-19 varian Omicron di wilayahnya. Hal itu berdasarkan laporan dari Dinas Kesehatan Provinsi Banten. 

"Di Kota Tangerang sudah ada empat orang yang dinyatakan positif Covid-19 jenis Omicron," kata Arief seusai meninjau banjir di wilayah Kecamatan Benda, Kota Tangerang, Banten, Rabu (19/1). 

BACA JUGA: Omicron Diprediksi Meningkat, KPAI Minta PTM 100 Persen Dievaluasi

Dia mengatakan kasus Omicron di Kota Tangerang pertama kali diketahui dari dua orang. 

Setelah itu, dilakukan pelacakan dan diperoleh dua orang lagi yang masuk dalam anggota keluarga.

BACA JUGA: Anies Disentil DPRD, tak Urusi Banjir dan Omicron, Sibuk Nonton Musik di JIS

Kini, Arief menuturkan, keempat orang tersebut sedang menjalani isolasi di rumah sakit, dan dalam pemantauan petugas kesehatan.  

"Intinya sedang dirawat di rumah sakit sekarang dan enggak bisa dijelaskan di wilayah mana," ujarnya.

BACA JUGA: Perangi Omicron dengan Memakai Masker yang Benar, Begini Tipsnya

Terkait sumber penularan Omicron ini, Arief mengaku belum mengetahui secara persis. 

Namun, dia menegaskan, bukan berasal dari kasus di Bandara Soekarno-Hatta. 

“Enggak ada indikasi kerja di bandara," tegasnya. 

Dia mengimbau masyarakat untuk terus melakukan kedisiplinan dalam mencegah terjadinya penularan Covid-19 khususnya varian Omicron. Sebab, ujar Arief, penularan Omicron sangat cepat.

Oleh karena itu, Pemerintah Kota Tangerang bersama berbagai pihak terus melakukan peningkatan pengawasan, serta mengimbau melaksanakan vaksinasi Covid-19 guna menekan terjadinya penularan lebih luas.

"Jaga prokes dan disiplin diri. Bagi yang belum vaksinasi agar segera datang ke sentra vaksin. Baik itu dosis pertama, kedua maupun ketiga," pungkas Arief R Wismansyah. (antara/jpnn)

Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler