Armstrong Ragu ke Tour de France

Kamis, 06 November 2008 – 15:28 WIB
TEXAS - Persiapan juara Tour de France tujuh kali Lance Armstrong untuk kembali berlaga di musim 2009 makin mantapPembalap Amerika Serikat (AS) itu memenangkan Tour of Gruene yang berlangsung di Texas, AS

BACA JUGA: Juara Bertahan Tumbang

Dia melahap rute sepanjang 26,6 kilometer dengan catatan waktu 33 menit dan 14 detik.

Armstrong yang berusia 37 tahun tersebut berlomba di kategori 35-39 tahun
Catatan waktu yang dibuatnya itu terpaut hampir tiga menit dari pesaing terdekatnya

BACA JUGA: Start Terburuk Spurs

Catatan hasil lomba secara keseluruhan, dia hanya berada di posisi runner-up
Dia terpaut 1 menit dan 43 detik dari pimpinan lomba.

Hasil memuaskan di ajang tersebut ternyata masih belum membuat Armstrong mantap untuk kembali mengikuti Tour de France 2009

BACA JUGA: Liverpoo Selamat berkat Penalti

"Saya ingin mengatakan saya tak mencoba untuk malu-maluSaya tak mempermainkan mereka (panitia tour) atau fans serta mediaSaya hanya belum tahu," ungkap Armstrong saat menjalani tes di terowongan angin di San Diego Air and Space technology kemarin (5/11)"Saya tak mau buru-buruIni baru November," tambahnya.

Armstrong, rupanya, masih menunggu kabar terbaru yang berkembang di Prancis seputar keikutsertaannyaAda indikasi, partisipasinya mendapat cibiran dari panitiaPresiden baru Tour de France Jean-Etienne Amaury menyatakan bahwa Armstrong sudah mempermalukan even tersebut.

"Saya tahu ada ketegangan di sanaAda ketegangan dengan fans balap sepeda Prancis, media Prancis, dan tentu saja dengan penyelenggaraSekarang saya tak mau melayani ketegangan ituSaya tak tahu apakah akan melayani ketegangan tersebut pada Juni (waktu penyelenggaraan Tour de France)," tandas Armstrong(ady/ang)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persaingan Superketat di Grup A Liga Champions


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler