Aroma Pesta Gol !

Sabtu, 23 Oktober 2010 – 11:30 WIB

LONDON -
Chelsea dibayangi ketat Manchester City di puncak klasemen Premier League dua pekan terakhirKedua tim hanya terpaut dua poin (19-17) dari delapan laga yang telah dijalani

BACA JUGA: Tim Tamu Diatas Angin

Namun, gap itu berpotensi melebar akhir pekan ini
Itu mengingat City akan menghadapi lawan berat sekaligus peringkat ketiga klasemen, Arsenal, Minggu besok (24/10)

BACA JUGA: Webber Paling Siap Adaptasi

Sebaliknya, The Blues - sebutan Chelsea - hanya menjamu tim zona degradasi Wolverhampton Wanderers di Stamford Bridge malam nanti (siaran langsung MNC TV pukul 21.00 WIB).
 
Wolves - sebutan Wolverhampton - tak ubahnya lawan empuk bagi Chelsea bukan semata dari njomplang-nya peringkat di klasemen maupun kualitas pemain kedua tim
Sejarah pertemuan di era Premier League mencatat, Wolves selalu keok dari empat pertemuan dengan agregat gol 2-16

BACA JUGA: Minta Ketemu Tono


 
Ditambah rekor sempurna Chelsea di laga kandang liga musim ini, yakni memenangi empat laga dengan agregat gol 18-0, aroma pesta gol tercium dalam laga malam nantiKans Chelsea membombardir gawang Wolves sangat terbuka karena bomber andalannya, Didier Drogba, sudah sembuh dari demamDrogba absen di dua lag terakhir Chelsea"Didier (Drogba) sudah mulai berlatih dan dia terlihat sangat prima," kata Carlo Ancelotti, pelatih Chelsea, kepada Chelsea TV.
 
Berbeda dengan Drogba, Frank Lampard bakal memperpanjang durasi absennya menjadi genap dua bulanJenderal lapangan tengah Chelsea itu tidak lagi membela Chelsea sejak menjalani operasi hernia 28 Agustus laluSebulan terakhir, cedera pangkal paha membelit Lampard"Frank (Lampard) terlihat frustrasi karena tidak kunjung bermainKami pun merindukannyaTapi, dia harus berada dalam kondisi terbaik untuk kembali berada di starting line up," tambah pelatih berjuluk Don Carletto itu.
 
Di pihak tim tamu, pelatih Mick McCarthy sulit membayangkan timnya bakal terhindar dari gol-gol pemain ChelseaMcCarthy pantas khawatir karena gawang Wolves selalu kebobolan sepanjang musim ini atau dalam sepuluh lagaDengan defender Jody Craddock kemungkinan besar absen karena cedera engkel, kekhawatiran McCarthy bertambah.
 
"Seperempat jam di awal pertandingan akan sangat krusialApabila kami tidak kebobolan, itu akan membangkitkan mental pemain agar bermain lebih baik," terang mantan pelatih timnas Republik Irlandia itu(dns)

Perkiraan Pemain
Chelsea (4-3-3) : 1-Cech (g); 17-Bosingwa, 2-Ivanovic, 26-Terry?, 3-Cole; 7-Ramires, 12-Mikel, 18-Zhirkov; 39-Anelka, 11-Drogba, 15-Malouda
Pelatih : Carlo Ancelotti

Wolverhampton (4-4-1-1) : 1-Hahnemann (g); 32-Foley, 16-Berra, 5-Stearman, 11-Ward; 12-Hunt, 4-Edwards, 14-D.Jones, 17-Jarvis; 29-Doyle; 10-S.Fletcher
Pelatih : Mick McCarthy

BACA ARTIKEL LAINNYA... Persebaya Rasa Kutai Barat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler