Arsenal Sedang Terluka, Direktur Tekniknya Beda Arteta

Sabtu, 04 September 2021 – 19:25 WIB
Manajer Arsenal Mikel Arteta. Foto: Daily Express

jpnn.com, LONDON - Arsenal FC sedang berada di bawah tekanan setelah mengalami tiga kekalahan beruntun pada laga Premier League 2021/2022 dan menjadi juru kunci klasemen sementara.

Namun, klub asal London Utara itu terus mengharapkan suporternya tetap mendukung kinerja Mikel Arteta selaku manajer Arsenal.

BACA JUGA: Arsenal Kalah Lagi, Mikel Arteta Masih Pengin Latih The Gunners

Direktur Teknik Arsenal Eduardo Cesar Daude Gaspar mengatakan Arteta sedang berupaya meramu skuad baru berisi para pemain muda hasil belanja pada musim transfer baru-baru ini.

Arsenal menjadi klub yang paling boros dalam membeli pemain di bursa transfer musim panas tahun ini dengan mendatangkan Nuno Tavares, Albert Sambi Lokonga, Ben White, Martin Odegaard, Aaron Ramsdale, dan Takehiro Tomiyasu.

BACA JUGA: Arsene Wenger Minta Fan Memaklumi Kondisi Terpuruk Arsenal

Walakin, Arsenal justru mengalami tiga kekalahan beruntun pada musim kompetisi 2021/2022 sehingga klub berjuluk The Gunners itu berada di posisi terbawah pada papan klasemen.

"Tentu saja kami terluka berada dalam situasi itu," ujar Edu -panggilan kondang Eduardo- yang dikutip dari Sky Sports, Sabtu (4/9).

BACA JUGA: Manchester City Pesta Gol, Arsenal Alami Kekalahan Ketiga

Edu mengaku memahami kemarahan penggemar atas performa buruk yang ditampilkan Arsena. Namun, dia meyakini Arteta akan mampu mengangkat posisi klub yang bermarkas di Emirates Stadium itu.

Menurut Edu, keterpurukan itu disebabkan Arsenal  sedang melalui masa sulit dengan banyaknya pemain kunci yang terpapar Covid-19 maupun cedera.

"Saya mengerti situasi yang kami hadapi sekarang sangat sulit. Ini bukan alasan, tetapi mari kita menilai tim ketika mereka bisa bermain bersama," ucap Edu.

Pria kelahiran Brasil itu menyarankan agar The Gooners -julukan bagi penggemar Arsenal- melihat tujuan yang lebih luas daripada jumlah uang yang dihabiskan untuk membeli pemain.

“Kami merekrut enam pemain yang berusia di bawah 23 tahun yang sangat berarti dalam hal perencanaan kami," tutur Edu.

Pria berusia 43 tahun itu menegaskan Arsenal sedang berupaya merekrut pemain dengan karakteristik dan profil yang tepat untuk membuat skuad lebih baik.

Sebelumnya Arsenal mengalami tiga kekalahan beruntun dari Brentford, Chelsea, dan Manchester City. Arsenal akan menghadapi Norwich City pada Sabtu (11/9) mendatang.(mcr9/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Begini Sambutan Mikel Arteta Untuk Martin Odegaard


Redaktur : Antoni
Reporter : Dea Hardianingsih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler