Atasi Krisis Lini Belakang, Widodo Duetkan Jupe-Nanak

Jumat, 28 Oktober 2016 – 10:54 WIB
Fans Sriwijaya FC. Dokumen JPNN

jpnn.com - PALEMBANG - Pelatih Sriwjaya FC, Widodo C Putro mengaku sudah menemukan solusi, untuk menutup lubang menganga sektor pertahanan saat jalani laga away ke stadion Mandala Jayapura, kandang Persipura, (30/10) nanti.

Yakni menduetkan Ngurah Nanak dengan Achmad Jufrianto. Karena, dua center bek andalan Laskar Wong Kito –julukan Sriwijaya FC- Mauricio Leal dan Fachrudin Ariyanto dipastikan absen.

BACA JUGA: Dwyane Wade Langsung On Fire Debut Bersama Chicago Bulls

Mauricio mendapat larangan tampil akibat akumulasi kartu kuning. Sedangkan Fachrudin Aryanto, belum bisa meninggalkan sesi latihan Tim Nasional (Timnas). 

"Jalan satu-satunya kita tarik Jupe lebih kebelakang, untuk berduet dengan Nanak," terang Widodo, sebelum bertolak ke Jayapura.

BACA JUGA: Ingat! The Jakmania Tanpa Atribut, Persib Tanpa Bobotoh

Duet pertama, yang memang menarik dinantikan. Pasalnya,  sejauh ini keduanya memang belum sekalipun bermain dipasangkan di ajang Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016. Nanak lebih sering dimainkan, ketikan salah satu center bek utama Mauricio dan Fachrudin absen. 

Sedangkan Jupe musim ini lebih sering berposisi sebagai gelandang bertahan. 

BACA JUGA: Andik dan Lilipaly Belum Gabung

"Ya gak masalah sih. Dibeberapa latihan, sudah kita coba bentuk simulasi bertahan seperti apa. Hasilnya tidak terlalu buruk," kata pelatih Cilacap Jawa Tegah itu seperti diberitakan Padang Ekspress (Jawa Pos Group) hari ini.

Widodo cukup percaya dengan duet simulasi ini. Menurutnya turun sebagi bek tegah, juga bukan hal yang baru untuk Jupe. Musim kepelatihan Kas Hartadi, Jupe memang sudah cukup sering bermain sebagai center bek.

Bahkan sejak bergabung di Persib Bandung, dan mengantarkan gelar Indonesia Super League (ISL) 2014 Jupe sudah paten berposisi sebagi bek tegah. 

Saat itu, ia berduet dengan Vladimir Vujovic sebagai salah satu bek tebaik tanah air. "Saya tetap percaya dengan, kualitas anak-anak. Jadi, saya rasa tidak ada masalah," jelasnya.

Sriwijaya FC, sore Kamis sudah bertolak menuju Papua, untuk menjalani persiapan pertandingan ke 26. Ya, Widodo mengaku lebih cepat, untuk mengantisipasi kondisi pasukannya agar tidak terlalu kekelahan. 

"Kita bawa 18 pemain. Karena ada beberapa pilar absen, seperti Beto (Alberto Goncalves), Fachrudin, TA Musafry, dan Mauricio. Memang lebih cepat, karena kita juga mengantisipasi perjalanan jauh dan cuaca. Takutnya, justru nanti pengaruh pada koindisi pemain," ujarnya.

Terpisah, Jupe mengaku tidak masalah jika harus kembali mengemban peran sebagi bek tegah dipertandingan nanti. Menurutnya, peran itu sudah dilakukannnya di beberapa musim sebelumnya. 

"Gak masalah. Gelandang atau bek, sama saja. Terpenting motivasi kita, harus bisa curi poin di laga nanti, itu saja," tutupnya. (cj11/ion/ray/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tanpa Duo Bintang, Mitra Kukar Pede Bisa Menang Lawan MU


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler