Atlet Gagah Ini Siap Lari 42 KM di Bali International Triathlon 2017

Senin, 14 Agustus 2017 – 18:04 WIB
Atlet Bali International Triathlon 2017, Andi Wibowo (baju putih). Foto: Mesya Mohammad/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Atlet Indonesia Andi Wibowo akan tampil lagi di Bali International Triathlon 2017.

Andi yang sudah mengikuti event tahunan bergengsi ini sejak 2009 menargetkan menang untuk kategori tertinggi.

BACA JUGA: Borneo FC Resmi Ikat Mantan Pelatih Persebaya jadi Arsitek Baru

Andi mengaku, sudah menyiapkan mental maupun fisik untuk event tersebut.

Mulai dari menjaga pola makan dengan memperbanyak nutrisi, latihan, dan istirahat yang cukup.

BACA JUGA: Bidik Tiga Poin dari PSIM, Persebaya Perbaiki Organisasi Permainan

Sehari, Andi latihan lari 42 kilometer, renang 3,5 km, dan sepeda lebih 40 km.

"Saya latihan delapan jam sehari. Kalau di bawah itu badan saya malah nggak enak," ujar Andi dalam press conference Herbalife Bali International Triathlon (HBIT) 2017 di Jakarta, Senin (14/8).

BACA JUGA: Kalah dari Madrid, Gelandang Senior Barcelona Minta Pemain Bintang

Selain Andi, HBIT 2017 akan diikuti para triathlon Jauhari Johan, Kelly Tandiono, Richard Sam Bera, dan sejumlah atlet luar negeri.
Jauhari Johan akan mewakili Indonesia pada cabang triathlon SEA Games 2017 di Malaysia.

Pada HBIT 2016, Andi memenangkan Olympic Distance Course. Di mana peserta harus berenang di laut sejauh 1.5 km, sepeda 40 km, dan lari 10 km.

Untuk tahun ini diperkirakan lebih dari 2000 peserta baik dalam maupun luar negeri akan meramaikan HBIT 2017.

Kegiatan ini akan diselenggarakan di Pantai Mertasari, Sanur, Bali pada 15 Oktober mendatang.

"Kami sangat bangga kembali menjadi title sponsor Bali International Triathlon untuk ketiga kalinya. Dukungan ini merupakan bentuk komitmen kami dalam mengampanyekan gaya hidup aktif dan sehat yang dibarengi asupan nutrisi yang baik," ungkap Andam Dewi, Senior Director and General Manager Herbalife Nutrition Indonesia. (esy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Arema Protes Keras soal Striker Persib, Kasusnya Sama Dengan Neymar


Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler