Atlet Prajurit TNI AL Raih Medali Emas pada Event Sport Tourism Sungailiat Triathlon 2023

Minggu, 14 Mei 2023 – 09:33 WIB
Atlet prajurit TNI AL dari Satuan Kopaska Kopral Dua Hari Rohman (kiri) berhasil menyumbangkan medali emas dalam Event Sport Tourism Sungailiat Triathlon 2023 di Pantai Tanjung Pesona Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka - Belitung pada Sabtu (13/5). Foto: Dispenal

jpnn.com, BANGKA - Atlet prajurit TNI AL dari Satuan Kopaska Kopral Dua Hari Rohman berhasil menyumbangkan medali emas dalam Event Sport Tourism Sungailiat Triathlon 2023.

Kegiatan ini dibuka oleh Menteri Pariwisata Sandiaga Uno di Pantai Tanjung Pesona Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka - Belitung pada Sabtu (13/5).

BACA JUGA: Kapal Rumah Sakit Terapung TNI AL Bersiaga Dukung KTT ASEAN, Nih Spesifikasinya

Sebelumnya, sejumlah atlet Prajurit TNI AL juga meraih medali di SEA Games 2023 di Kamboja.

Kopral Dua Hari Rohman yang sehari-hari berdinas sebagai prajurit Satuan Komando Pasukan Katak (Satkopaska) Komando Armada I ini berhasil meraih juara 1 kategori Long Distance pria (berenang 2.000 meter, bersepeda 90 km, dan berlari 21 km) dengan catatan waktu 4 jam 56 menit.

BACA JUGA: TNI AL dan Angkatan Laut Filipina Kerahkan Kapal Perang, Ada Apa?

Atlet prajurit TNI AL dari Satuan Kopaska Kopral Dua Hari Rohman berhasil menyumbangkan medali emas dalam Event Sport Tourism Sungailiat Triathlon 2023 di Pantai Tanjung Pesona Sungailiat, Kabupaten Bangka, Provinsi Bangka - Belitung pada Sabtu (13/5). Foto: Dispenal

BACA JUGA: 2 Prajurit TNI AL Meraih Medali di SEA Games 2023, KSAL Beri Pujian

Event Sport Tourism merupakan ajang yang menggabungkan tiga cabang olahraga yakni renang, bersepeda, dan lari melintasi keindahan destinasi wisata pantai yang ada di Kabupaten Bangka, Sungailiat.

Ada 3 kategori yang dilombakan dalam ajang ini yaitu pertama Sprint Distance, terdiri dari Swim 750 M, Bike 20 KM, Run 5 KM.

Kedua, Standart Distance, Swim 1,5 KM, Bike 40 KM, Run 10 KM. Ketiga, Long Distance, Swim 2 KM, Bike 90 KM, Run 20 KM.

Dalam perhelatan tersebut, Kopral Dua Hari Rohman berhasil mengungguli empat atlet lainnya di antaranya Tjen Antonio dari Jakarta, Emmanuel dari Prancis, Simon Emst dari Australia, dan Serda Muhammad Ibnu dari Korps Marinir Jakarta.

Prestasi yang berhasil diraih atlet TNI AL ini tidak lepas dari program prioritas Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali dalam membentuk sumber daya manusia yang berkualitas, profesional dan tangguh.

“Terus berlatih sehingga mampu mengukir prestasi terbaik yang nantinya dapat mengharumkan nama TNI AL dan Bangsa Indonesia di kancah internasional,” ucap KSAL.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler