Augie Fantinus Masih Ditahan, Surya Saputra Komentar Begini

Selasa, 04 Desember 2018 – 07:48 WIB
Surya Saputra. Foto Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Aktor Surya Saputra menyayangkan Augie Fantinus yang tidak bisa hadir dalam rangkaian promo film terbaru, Lagi-Lagi Ateng.

Sebagai sahabat, Surya Saputra pun mempertanyakan alasan Augie Fantinus masih ditahan pihak kepolisian.

BACA JUGA: Berkas Belum Lengkap, Polisi Tambah Masa Penahanan Augie

"Ya keingat lah, dari masa syuting kebaikan Augie seperti apa," kata Surya Saputra di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Senin (3/12).

Surya Saputra mengaku sangat dekat dengan Augie Fantinus. Apalagi dalam film Lagi-Lagi Ateng, dia memerankan sosok ayah Ateng. Sementara Augie menjadi Ateng yang merupakan pemeran utama.

BACA JUGA: Jadi Tahanan Polda, Berat Badan Augie Fantinus Menyusut

"Saya kenal Augie dari zaman dulu sebenarnya. Dia di lokasi syuting itu sangat profesional, luar biasa. Dia secara pribadi emang orangnya baik banget," ujarnya.

Pria 43 tahun itu berharap Augie segera mendapat kemudahan dalam kasusnya. Sehingga Augie dapat hadir dalam gala premiere film Lagi-Lagi Ateng pada awal tahun depan.

BACA JUGA: Sahabat Ungkap Kondisi Terkini Augie Fantinus di Rutan Polda

"Semoga Augie ini bisa muncul waktu premiere. Berharap waktu promo film betul-betul dia bisa melihat antusiasme orang-orang melihat karya dan jerih payahnya," imbuh Surya Saputra.

Seperti diketahui, Augie Fantinus sampai sekarang masih ditahan di Polda Metro Jaya. Kasus yang menjeratnya bermula saat Augie Fantinus mengunggah video ke Instagram pada Kamis (11/10) lalu. Dalam videonya, Augie menyebut seorang oknum polisi yang diduga menjadi calo tiket pertandingan basket Asian Para Games 2018 di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno.

Namun, polisi yang bersangkutan tidak terima dengan tuduhan Augie. Oknum polisi itu kemudian melaporkan Augie sehingga aktor juga presenter itu ditahan sejak 12 Oktober 2018. (mg3/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Augie Fantinus Segera Disidang


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler