Australia Kembangkan Kota Sehat Ala Palembang

Rabu, 31 Oktober 2012 – 11:50 WIB
PALEMBANG--Pemerintah Kota Palembang dengan Griffith University, Australia bekerja sama dalam pengembangan lingkungan kota sehat. Australia tertarik mengajak kerja sama Palembang, karena keberhasilan Wali Kota Palembang, Ir H Eddy Santana Putra MT dalam menciptakan kampung ramah lingkungan.

“Program kampung ramah lingkungan tersebut tenyata mendapat respon yang luar biasa dari universitas di Australia itu. Mereka kagum dan tertarik untuk bekerja sama dengan Palembang dalam hal pengembangan kota sehat,” jelas Kepala Dinas Kesehatan Kota Palembang Gema Asiani, Selasa (30/10).

Gema mengatakan, pekan lalu pihaknya mewakili wali kota diundang ke Universitas Griffith, Brisbane Australia menandatangi kesepakatan mengembangkan kota sehat. Universitas tersebut siap mendidik pegawai, mahasiswa maupun masyarakat yang direkomendasikan pemkot.

“Ahli kesehatan lingkungan dari universitas ini, akan mengajarkan bagaimana mendorong pengembangan kota sehat,” kata Gema, kemarin.
Sesuai dengan kesepakatan yang telah mereka tandatangani, lanjut dia, utusan Pemkot akan dikirim belajar ke universitas tersebut sesuai dengan program yang mereka pilih.

Ia mengatakan, program beasiswa yang siap dilaksanakan terdiri dari pelatihan singkat, pendidikan jenjang sarjana sampai dengan doktoral.“Program pendidikan difokuskan untuk meningkatkan pemahaman dan implementasi mengembangkan Palembang kota sehat,” paparnya. (ika)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pasien Miskin Masih Beli Obat

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler