Australia Peringatkan Warganya di Jakarta

Kamis, 14 Januari 2016 – 15:39 WIB
Suasana Jalan MH Thamrin, Jakarta, Kamis (14/1). Foto: Boy/JPNN.com

jpnn.com - PEMERINTAH Australia langsung mengingatkan warganya yang ada di Indonesia pasca-serangan teror di kawasan Sarinah, Jakarta Pusat. Otoritas di Negeri Kanguru itu juga memberi warning alias peringatan agar warganya di Indonesia untuk membatasi aktivitas.

“Warga Australia sebaiknya menjauh area terdampak, batasi kegiatan dan ikuti instruksi dari pejabat berwenang setempat,” ujar pemerintah Australia sebagaimana dikutip laman Sydney Morning Herald.

BACA JUGA: Ini Kalimat Singkat Obama Sentil Trump yang Hina Umat Muslim

Australia memang belum mengubah status travel advisory ke Indonesia. Namun, negeri yang kini dipimpin Malcolm Turnbull itu tetap meminta warganya di Indonesia waspada, terutama di kawasan-kawasan yang rawan aksi teror.

“Kami sarankan anda untuk bersiap-siap untuk level waspada yang lebih tinggi di Insonesia, termasuk Bali,” tulis pernyataan itu.

BACA JUGA: Prajurit TNI di Afrika Peringati Maulid Nabi Muhammad

Sedangkan konsultan keamanan di Jakarta, Hilman menyarankan warga membatasi kegiatan hingga polisi benar-benar menangkap pelaku serangan. Ia merekomendasikan agar warga menjauhi kawasan kawasan bisnis Sudirman Central Business District (SCBD).(smh/ara/JPG)

BACA JUGA: Jokowi Lantik 13 Dubes RI untuk Negara Sahabat

BACA ARTIKEL LAINNYA... WNI Bebas Beli Rumah di Amerika Serikat


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler