Autochem Meluncurkan Oli Khusus Motor Matik di GJAW 2023, Sebegini Harganya

Kamis, 16 Maret 2023 – 17:37 WIB
PT Autochem Industry meluncurkan oli motor matik dalam ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 pada Kamis (16/3). Foto: Dedi Sofian

jpnn.com, JAKARTA PUSAT - PT Autochem Industry meluncurkan oli Master Durability SAE 20W-40 API SL/MB dalam ajang Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 pada Kamis (16/3).

Pelumas mesin itu dikhususkan untuk pengguna motor matik, mulai dari mesin 125cc hingga 155cc.

BACA JUGA: GJAW 2023: PT. Autochem Industry Bawa Produk Terbaru dari Prestone dan Master

"Kami menghadirkan produk ini bisa menjadi jawaban pemilik motor matik," kata Presiden Direktur PT Autochem Industry Henry Sada di arena GJAW, JCC Senayan, Jakarta Pusat, Kamis.

Oli mesin Master Durability SAE 20W-40 API SL/MB dirancang untuk memaksimalkan durabilitasnya.

BACA JUGA: JMC Gelar Nobar MotoGP Sambil Berbagi Tips Memilih Oli Motor

Menurut dia, pelumas terbaru itu telah melalui beragam pengembangan dan pengujian.

"Proses pengembangannya kami lakukan sejak 2021 dan sudah melakukan pengetesan perjalanan dari Jakarta-Lombok dan mengelilingi Pulau Jawa," paparnya.

BACA JUGA: Jangan Salah Memilih Oli Motor Matic, Harus Lihat Ini!

Dia mengatakan pelumas tersebut sudah memenuhi standar API Service SL.

PT Autochem Industry menyediakannya dua varian pada produk terbarunya itu, yaitu 0,8 liter dan 0,9 liter.

Oli volume 0,8 liter atau 800 ml direkomendasikan untuk matik bermesin 125 cc.

Sementara itu, volume 900ml diperuntukan untuk motor berkapasitas 155cc seperti Yamaha Nmax dan Honda ADV.

“Oli ini cocok untuk pengguna matik Yamaha 155 series seperti Yamaha NMax 155 dan Yamaha Aerox 155. Jadi, tidak perlu repot lagi menakar karena volumenya sudah disesuaikan dengan kebutuhan mesin motor tersebut,” ungkapnya lagi.

Produk terbaru ini dipasarkan dengan harga Rp 50 ribu hingga Rp 55 ribu. Produk itu akan tersedia di jaringan penjualan PT Autochem Industry yang memiliki 25 cabang di seluruh Indonesia. (ddy/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... GJAW 2023: Nissan Umumkan Harga Resmi Terra VL 2.5 4x4, Jangan Kaget, ya


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler