Awas... Delapan PSK di Saritem Positiv HIV

Minggu, 24 Mei 2015 – 14:46 WIB

jpnn.com - BANDUNG - Sedikitnya 150 orang pekerja seks komersial (PSK) di eks lokalisasi Saritem di Bandung yang terjaring razia menjalani pemeriksaan kesehatan. Hasilnya, ada delapan PSK yang positif terjangkit HIV.

Dari delapan PSK yang terjangkit HIV itu, enam orang merupakan hasil temuan baru. Sedangkan dua orang lainnya sudah lama diketahui terkena HIV. Adapun tiga orang lainnya yang terjaring razia diketahui mengidap syphilis.

BACA JUGA: Revo vs Bus, Pelajar SMP Tewas

“Tapi ini baru kita screening awal,” kata ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Bandung Ahyani Raksanagara.

Menurutnya, Pemkot Bandung meminta kepada para PSK tersebut untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut terkait penyakitnya. Sebab, jangan sampai para PSK itu malah menularkan penyakitnya ke orang lain.

BACA JUGA: Puluhan Tahun tak Nongol, Dua Buaya Gegerkan Warga

"Mereka yang terjangkit selanjutnya harus menjalani pengobatan. Jadi orang ini harus mau berobat untuk dirinya, dan untuk keluarganya juga," katanya.

Ahyani berharap temuan itu bisa mengingatkan masyarakat tentang bahaya perilaku seks bebas. Sebab, penyakit-penyakit menular seksual yang diidap oleh para PSK bisa saja menular kepada keluarga.

BACA JUGA: Pramuka Itu Anak Muda, Anti-Narkoba, Anti-ISIS dan Anti-Kekerasan

"Itulah sebabnya angka ibu dan bayi yang mengidap HIV terus bertambah. Salah satunya karena perilaku seks bebas," pungkasnya.(radarbandung/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemkab tak Berdaya, Balap Liar Kambuh Lagi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler