Azis Syamsuddin: Mari Kita Buktikan Kepada Dunia

Selasa, 10 November 2020 – 15:03 WIB
Azis Syamsuddin. Foto: dari Humas DPR

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua DPR RI Azis Syamsuddin berharap momentum peringatan Hari Pahlawan di masa pandemi Covid-19 menjadi sebuah ikhtiar untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona.

Menurut Azis, peringatan Hari Pahlawan di masa pandemi Covid-19 menjadi sebuah semangat dan tekad untuk selalu bergotong royong, serta meneruskan jasa-jasa para pahlawan dengan kerja nyata dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

BACA JUGA: Azis Syamsuddin Ajak Santri Menyebarkan Akhlak Mulia di Masyarakat

"Di masa pandemi ini, kita wajib menjaga protokol kesehatan, menjadi pahlawan dengan saling melindungi. Melindungi diri sendiri, keluarga, nusa dan bangsa," katanya.

Azis mengungkap itu saat menghadiri acara tabur bunga di Teluk Jakarta bersama Ketua DPR RI Puan Maharani dalam rangka memperingati Hari Pahlawan 10 November.

BACA JUGA: Ziarah Hari Pahlawan, Jokowi: Perjuangan Kita Kini Memutus Rantai Penyebaran COVID-19

Peringatan Hari Pahlawan pada 2020 ini berbeda dari sebelumnya, karena sekarang Indonesia masih dalam kondisi pandemi Covid-19.

Azis mengatakan jasa pahlawan harus dikenang sepanjang masa.

BACA JUGA: Habib Aboe: Jangan Bekerja Untuk Kepentingan Asing

Generasi penerus bangsa dapat terus memperjuangkan cita-cita para pahlawan.

"Bangsa yang besar adalah bangsa yang selalu menghargai jasa pahlawan," kata Azis.

Mantan ketua Komisi III DPR itu mengatakan semangat juang para pahlawan harus dijadikan momentum menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang besar menjadi lebih baik.

Hal itu diwujudkan dengan selalu menjaga kesatuan dan persatuan, demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

"Mari buktikan kepada dunia bahwa kita adalah bangsa yang besar dan selalu menjunjung serta menghargai jasa para pahlawan," ungkapnya.

Politikus Partai Golkar itu optimistis Indonesia menjadi sebuah negara maju. "Inilah impian kita semua," kata Azis.

Oleh karena itu, Azis mengajak mewujudkan cita-cita para pahlawan bangsa, serta meneruskan jasa para pahlawan dengan kerja.

"Terus berupaya menyejahterakan rakyat" ujarnya. (boy/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler