Babak Baru Usaha Polisi Ungkap Kasus Novel

Rabu, 17 Mei 2017 – 19:54 WIB
Novel Baswedan saat menjalani perawatan mata di RS Singapura. Foto: KPK for Jawa Pos

jpnn.com, JAKARTA - Polda Metro Jaya melakukan berbagai cara untuk mengungkap insiden penyiraman air keras terhadap Novel Baswedan.

Dalam waktu dekat, penyelidik akan berkoordinasi dengan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk mencari tahu deretan kasus yang pernah ditangani Novel.

BACA JUGA: Alami Stagnasi, Novel Besok Jalani Operasi

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, tidak menutup kemungkinan sejumlah orang yang kasusnya pernah ditangani Novel akan sakit hati dan menuntut balas.

Oleh karenanya, penyelidikan ke KPK penting untuk mengetahui semua hal yang berkaitan dengan profesi korban.

BACA JUGA: KPK Masih Yakin Polisi Bisa Ungkap Peneror Novel

"Jadi, kemungkinan-kemungkinan yang punya potensi itu pasti ada semua dia sedang nangani kasus apa, dia pernah nangani kasus apa itu, kan, kami koordinasikan dulu," kata Argo di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (17/5).

Setelah itu, lanjut Argo, bergantung pada penilaian penyelidik apakah salah satu orang yang kasusnya pernah ditangani Novel bisa berpotensi pelaku di balik insiden penyiraman tersebut atau tidak.

BACA JUGA: Kolesterol dan Tensi Firza Husein Naik, Selera Makannya Menurun

"Jadi kami itu melihat potensi-potensi yang ada yang berkaitan pribadi korban dalam pekerjaan. Kira-kira apakah dia pernah nangani kasus yang berat yang melibatkan banyak orang, tokoh nasional, ada potensi semua itu," kata Argo.

Argo tidak menampik akan berkoordinasi dengan tersangka pemberi keterangan palsu anggota DPR Fraksi Partai Hanura Miryam S Haryani.

Namun, Argo tidak mau berspekulasi terlalu jauh apakah Miryam terlibat dalam kasus penyiraman air keras terhadap Novel atau tidak.

"Pak Novel berinteraksi dengan Ibu Miryam, kan, paling baru dalam kasus korupsi e-KTP. Makanya, kami koordinasi. Kami tanyai. Semua orang yang pernah berkasus dan ditangani Novel apakah ada sakit hati atau tidak. Kami cari tahu," tandas dia. (Mg4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hari Kedua Digarap Penyidik, Kolestrol dan Darah Tinggi Firza Naik


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler