Bagikan Susu Gratis, Relawan GSP Aceh Sosialisasikan Pilpres 2024 Sekali Putaran

Rabu, 03 Januari 2024 – 18:57 WIB
Koordinator Gerakan Sekali Putaran (GSP) Provinsi Aceh Ramadhani bersama puluhan relawan GSP menemui masyarakat untuk membagikan susu dan merchandise sekaligus menyosialisasikan Pilpres 2024 berjalan sekali putaran pada Rabu (3/1/2024). Foto: GSP Aceh

jpnn.com, JAKARTA - Koordinator Gerakan Sekali Putaran (GSP) Provinsi Aceh Ramadhani bersama puluhan relawan GSP menemui masyarakat untuk membagikan susu dan merchandise sekaligus  menyosialisasikan pentingnya Pilpres 2024 sekali putaran.

Ramadhani menyampaikan timnya membagikan sebanyak 500 susu untuk anak-anak dan 500 paket merchandise untuk masyarakat umum.

BACA JUGA: GSP Yogyakarta Ajak Masyarakat Dukung Pilpres 2024 Sekali Putaran

“Kegiatan ini adalah bentuk konkret dari dukungan kami terhadap gerakan sekali putaran dalam Pilpres 2024. Kami ingin melibatkan masyarakat secara langsung dan memberikan pemahaman tentang keuntungan dari penyelenggaraan Pilpres 2024 sekali putaran,” ujar Ramadhani, Rabu (3/1/2023).

Ramadhani memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai manfaat utama Pilpres sekali putaran dibandingkan dengan dua putaran.

BACA JUGA: Relawan GSP Jateng Temui Warga untuk Sosialisasikan Pilpres 2024 Sekali Putaran

Pilpres 2024 sekali putaran lebih bermanfaat bagi masyarakat dan pemerintah karena hal itu bisa berdampak kepada penghematan biaya, waktu, dan kondisi sosial masyarakat,” ucap Ramadhani.

Ramadhani menuturkan para relawan GSP memberikan pemahaman tentang Pilpres sekali putaran dan mayoritas masyarakat dapat menerimanya dengan baik.

BACA JUGA: Gibran Membeberkan Pentingnya Program Makan Siang dan Susu Gratis

Untuk itu, dia mendorong masyarakat untuk memilih pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) yang berpotensi memenangkan Pilpres sekali putaran.

“Sebenarnya gagasan ini juga diterima dengan balik oleh masyarakat, tinggal kami mendorong agar salah satu pasangan calon dapat menuntaskan pilpres ini cukup sampai dengan Februari 2024,” ujar Ramadhani.

Menurut Ramadhani, melihat data-data dari sejumlah lembaga survey, kredibel paslon yang berpotensi menang adalah pasangan capres cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

Ramadhani mengatakan elektabilitas Prabowo - Gibran yang rata-rata sudah mencapai angka 45 persen, maka optimistis akan meraih kemenangan dengan menambah 5 persen lagi.

"Kami bergerak dengan sisa waktu masa kampanye menuju pencoblosan 14 Februari 2024 dengan target 50 persen plus satu dapat dicapai oleh Prabowo - Gibran," ujar dia.

Ramadhani optimistis setelah melihat dukungan masyarakat yang antusias menyambut gerakan ini.

"Antusias masyarakat begitu besar menyambut kami, maka kami meyakini dan optimitiss Pilpres sekali putaran dapat terwujud,” bebernya.

Ramadhani menerangkan relawan GSP Aceh, mayoritas berasal dari berbagai Kota/Kabupaten Se-Provinsi Aceh, menunjukkan semangat tinggi, terutama dari kalangan muda.

Relawan yang banyak diisi oleh anak muda ini juga sebagai bentuk dukungan kepada Gibran yang merupakan representasi dari anak muda untuk berkontribusi membangun bangsa.

"Tentunya anak muda mendukung anak muda,” tegas Ramadhani.

Selain mengampanyekan Pilpres sekali putaran, Ramadhani juga mengajak masyarakat khususnya Aceh untuk menjaga kerukunan dan tidak terprovokasi dengan isu-isu yang dapat mengadu domba karena berbeda pilihan.

Pada intinya, kata Ramadhani, pilpres sekali putaran dapat mencegah terjadinya potensi konflik, potensi polarisasi serta bisa menghemat waktu dan menjaga perdamaian.

“Prinsip GSP adalah gerakan sukarela yang terbuka bagi siapa saja yang sepemikiran dengan gagasan Pilpres 2024 yang lebih efisien, hemat waktu, dan lebih damai," ujar Ramadhani.

Ramadhani menjelaskan GSP membuka kesempatan bagi siapapun yang mendukung gerakan ini untuk ikut bergabung dan mengampanyekan hal-hal yang positif, tidak membuat atau ikut menyebarkan hoaks.

“Kami berusaha menciptakan metode rekrutmen yang inovatif seperti menggunakan pesan singkat WhatsApp dan berdialog langsung dengan masyarakat. Kami senang melihat banyak yang bergabung karena mereka akhirnya memahami tujuan sebenarnya dari gerakan Pilpres sekali putaran,” ujar Ramadhani.

Dia ingin menyampaikan melalui sekali putaran, dapat menciptakan proses yang lebih efisien, menghindari pemborosan biaya, dan mengurangi potensi polarisasi di masyarakat.

“Semua ini demi kesejahteraan bangsa dan negara,” ujar dia.

Ramadhani menerangkan relawan GSP Aceh dibagi menjadi dua kelompok, yaitu mendatangi dua kecamatan, Kuta Alam dan Syiah Kuala. Mereka mendatangi rumah-rumah warga satu per satu, memberikan penjelasan serta membagikan susu dan merchandise.

“Tampak jelas bahwa masyarakat menerima kedatangan relawan dengan sukacita dan penuh rasa syukur. Kami berharap melalui kegiatan ini, masyarakat dapat lebih memahami dan mendukung Gerakan Sekali Putaran," kata Ramadhani.

Melalui kegiatan ini, Ramadhani berharap mampu mengajak masyarakat untuk mendukung gerakan sekali putaran pada Pilpres 2024.

Mereka menekankan pentingnya penghematan waktu dan biaya, serta terciptanya keadaan yang lebih damai.

Dengan suksesnya kampanye ini, relawan GSP Aceh berharap dapat segera merasakan program-program inovatif dari pasangan Prabowo-Gibran, khususnya untuk masyarakat Aceh.

“Dengan dukungan masyarakat, kami berharap drama-drama pilpres dapat diakhiri hanya dengan satu putaran. Ini adalah langkah nyata untuk menciptakan suasana yang lebih tenang dan damai di Aceh," ujar Ramadhani.

Terlihat semangat yang membara, relawan GSP Aceh menjalankan kampanye secara langsung, mendatangi rumah-rumah warga untuk membagikan susu dan merchandise sekaligus menyampaikan pesan tentang pentingnya sekali putaran dalam Pilpres 2024.

"Dengan inisiatif yang kreatif dan antusiasme tinggi, mereka berharap dapat membawa perubahan positif untuk masa depan yang lebih baik,” ujar Ramadhani.(fri/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Redaktur & Reporter : Friederich Batari

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler