Baim Wong Daftarkan Merek Citayam Fashion Week, Sahroni Beri Pernyataan Tegas, Simak!

Senin, 25 Juli 2022 – 13:48 WIB
Anggota DPR Ahmad Sahroni turut mengomentari Baim Wong yang mendaftarkan merek Citayam Fashion Week ke Dirjen Hak Kekayaan Intelektual. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Anggota DPR Ahmad Sahroni turut mengomentari YouTuber Baim Wong yang mendaftarkan merek Citayam Fashion Week ke Dirjen Hak Kekayaan Intelektual (HAKI).

Menurut dia, pendaftaran merek tersebut sebagai tindakan yang tidak bermanfaat.

BACA JUGA: Jubir Partai Garuda Sindir Politikus yang Menumpang Keren di Citayam Fashion Week

Dia mengatakan aksi yang dilakukan Baim Wong dan Paula dianggap latah dan kurang kerjaan, karena mengeklaim kreasi anak-anak muda.

"Kreasi anak muda di SCBD enggak usah diklaim-klaim pakai merek segala. Enggak ada kerjaan amat cin," tulis Ahmad Sahroni sebagai keterangan di akun pribadinya di Instagram, dikutip Senin (25/7).

BACA JUGA: Ridwan Kamil Nasihati Baim Wong Soal Pendaftaran Merek Citayam Fashion Week, Menohok Banget

Pria berjuluk crazy rich Tanjung Priok itu meminta agar Direktur Jenderal (Dirjen) HAKI tidak asal terima pengajuan merek begitu saja.

Menurut dia, perlu ada kajian mendalam sebelum menerima pendaftaraan HAKI, agar jangan kreasi anak anak muda justru dimanfaatkan orang lain

BACA JUGA: Baim Wong Minta Izin Menteri Sebelum Daftarkan Merek Citayam Fashion Week

"Dirjen HAKI tidak boleh asal terima atas pengajuan nama Merk begitu saja. Harus ada kajian mendalam untuk menerima hal merek tersebut," kata dia.

Politikus Partai Nasdem itu juga memuji kreasi anak muda sekarang yang keren dan patut diapresiasi.

Dia pun meminta agar pihak kepolisian jangan melarang anak muda tersebut selama mereka tidak melakukan hal yang negatif.

Pria 44 tahun itu juga mengimbau kepada anak-anak agar pulang ke rumah tepat waktu.

"Biarkan anak-anak muda berkreasi dengan lepas di sana. Daripada melakukan hal negatif. Untuk para member SCBD jaga kesehatan dan pulang tepat waktu agar orang tua tidak nyari2," kata Ahmad Sharoni.

Dikutip dari laman PDKI, Baim Wong mendaftarkan merek Citayam Fashion Week dengan nomor registrasi JID2022052181.

Permohonan itu sudah diterima sejak 20 Juli 2022 dan merek tersebut dilindungi sejak 21 Juli 2022.

Dalam permohonan itu, merek Citayam Fashion Week didaftarkan di kelas 41 sebagai hiburan dalam sifat peragaan busana, layanan hiburan, yaitu menyediakan podcast di bidang mode, layanan pelaporan berita di bidang fashion.

Selain itu, menyediakan video online yang tidak dapat diunduh di bidang mode, organisasi peragaan busana untuk tujuan hiburan, pelaksanaan pameran, peragaan busana, dan pameran kebudayaan untuk tujuan hiburan, serta pengaturan peragaan busana untuk keperluan pertunjukan.

Kemudian, perencanaan pesta (hiburan) untuk acara promosi sehubungan dengan peragaan busana, produksi program televisi di bidang mode untuk tujuan hiburan, dan publikasi majalah mode untuk tujuan hiburan. (ddy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Baim Wong Beri Klarifikasi Soal Pendaftaran Merek Citayam Fashion Week, Ternyata


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler