Baim Wong - Paula Kompak Undang Mantan Pacar

Minggu, 02 September 2018 – 22:09 WIB
Baim Wong saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (2/9). Foto: Djainab Natalia Saroh/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Pasangan Baim Wong dan Paula Verhoeven akan melangsungkan akad nikah pada 22 November mendatang.

Berbagai persiapan telah dilakukan sejoli ini, salah satunya adalah soal tamu undangan.

BACA JUGA: Jejak Cinta, Kisah Perjuangan Penderita Kanker Serviks

Saat hari bahagia nanti, mereka rupanya akan mengundang mantan kekasih masing-masing.

"Undang enggak ya?" kata Paula Verhoeven tersenyum sambil melihat Baim Wong yang ada di sampingnya.

BACA JUGA: Pakai Adat Jawa, Baim Wong Pengin Prewedding Kedua di Jepang

"Enggak ada masalah (mengundang mantan)," kata Baim Wong saat ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (2/9).

Seperti diketahui, Baim Wong pernah berpacaran dengan Vonny Cornellya pada 1999 - 2001. Setelah itu, dia menjalin cinta dengan Marshanda pada 2006 - 2007.

BACA JUGA: Sebelum Nikah, Baim Wong dan Paula Liburan dulu ke Jepang

Lepas dari Marshanda, pemain film Jejak Cinta ini juga pernah berpacaran dengan Luthya Sury Widjaja dan Vebby Palwinta.

Meski begitu, baik Baim dan Paula ternyata belum menyebar undangan. Alasannya karena acara masih beberapa bulan lagi.

"Belum (menyebar undangan), karena masih 24 November nanti (resepsi). Jadi mungkin baru Oktober disebar," jelasnya. (mg7/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Baim Wong Segera Nikah, Raffi Ahmad Siap Jadi MC


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler