BACA JUGA: Pizza Hut Resmikan Outlet ke-200
Bajaj 135 LS menawarkan sensasi baru, tidak hanya bagi komunitas touring, tetapi membidik segmen baru penyuka light sportPresiden Direktur PT Bajaj Auto Indonesia, KS Grihapathy, mengatakan, tipe Bajaj Pulsar 135 LS merupakan produk pertama di Indonesia yang dirancang untuk menambah dimensi baru bermotor dengan menciptakan segmen baru light sport
BACA JUGA: PLN Siapkan Rp 5 Triliun
“Mengendarai motor sport Bajaj Pulsar 135 LS sehari-hari di perkotaan menjadi lebih baik bahkan lebih menyenangkan,” kata Grihapathy dalam grand launching Bajaj 135 LS di ballroom Hotel Mulia Jakarta, Rabu (14/4).Pulsar 135 LS ini menghasilkan performa setara dengan motor 135cc
BACA JUGA: Humpuss Bukukan Laba Rp 1,3 Milia
Fitur baru Pulsar 135 LS antara lain dilengkapi dengan garis tegas dan postur yang agresif, jok terpisah yang sporty, stang jepit, serta fitur-fitur lainnyaMotor sport baru ini juga dilengkapi rangka yang kuat namun ringan dan dilengkapi suspensi gas NitroX di bagian belakangPulsar 135 LS datang memenuhi tantangan kaum muda IndonesiaTenaga besarnya dihasilkan dari sistem 2-katup masuk dan 2-katup buangnya, yang mampu membuatnya terus bertahan di putaran atas hingga 10,500rpm.
“Keselamatan adalah hal utama dari semua versi Pulsar, lampu DC, dan rem cakram depan 240 mm dipasangkan sebagai kelengkapan standarIni pula yang membuat merek Pulsar makin lekat dengan segmen motor di Indonesia, dan visi kami menjadikan Indonesia sebagai negeri para bikers dari negeri para komuter,” beber Grihaparthy.
Pulsar 135 LS ditawarkan dengan harga Rp14,6 juta (on road Jakarta)Di dukung skema pembiayaan yang menarik dari SOF, WOM, kredit plus, dan perusahaan-perusahaan pembiayaan lain.
Grihaparthy mengatakan, unit-unit uji coba (test ride) Pulsar 135 LS tersedia di showroom-showroom BajajShowroom akan mulai menerima pemesanan pembelian, sementara pendistribusian motor kepada para pembeli akan dilakukan awal Juni 2010Bajaj juga akan menawarkan reward untuk para pelanggan yang mengunjungi showroom dan melakukan test rideSejumlah pembeli beruntung akan memenangkan undian menonton perlombaan F1 di Singapura pada September 2010.
Mesin 4-katup didesain untuk performa yang lebih baik dibanding mesin 2-katupDikombinasikan dengan teknologi DTS-i (Digital Twin Spark-ignitation) yang revolusioner yang memaksimalkan pembakaran pembakaran untuk menghantarkan tenaga yang lebih kuat dan hemat bahan bakar dengan emisi rendahPulsar 135 LS memiliki mesin produksi paling efesien yang pernah ada.
Ass Manager Bajaj Auto Indonesia Rizal Tandju menambahkan, Pulsar 135 LS memiliki keunggulan karena lebih bertenaga karena mesin 4-katup menghasilkan tenaga yang lebih besar pada area intake dan exhaust, hampir setara dengan mesin 2-katup 150 cc.
“Mengenai tenaga puncak, karakter dari 4-katup yang ringan (ukuran sistem 4-katup yang lebih kecil dibanding sistem 2-katup yang berat), membuat mesin mampu bertahan di putaran 10,500rpm (dibatasi secara elektrik)Kecepatan dan akselarasi, dengan kisaran rpm yang besar, mesin dapat berputar cepat menembus 60 km/jam hanya dalam 5,1 detik dan mampu menembus 115 km/jam.”
Keunggulan lain, Pulsar 135 LS lebih efesienDengan gabungan mesin DTS-i dan 4-katup tidak hanya menghasilkan performa optimal tetapi juga penggunaan bahan bakar yang efesien“Motor ini juga ramah lingkungan, memenuhi semua standar emisi gas buang,” bebernya.(gus/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Inul Vizta Grand Opening di Batam
Redaktur : Antoni