jpnn.com, JAKARTA - Aktris Amanda Manopo bakal membintangi film yang terinspirasi dari sejarah, berjudul Kupu Kupu Kertas.
Dalam film tersebut, perempuan 23 tahun itu berperan sebagai perempuan bernama Ning. Namun, Amanda Manopo belum menjelaskan lebih detail soal karakter yang diperankannya itu.
BACA JUGA: Amanda 1 Tahun Berpacaran dengan Mario Dandy, Blak-blakan di Persidangan, Oalah
Ini merupakan film bertemakan sejarah yang pertama dibintangi olehnya.
"Yang pasti pertamanya takut ya. Saya mungkin cukup lumayan lama di sinetron dan sekarang balik lagi ke film ada tantangan lagi, ketemu orang-orang baru lagi," ujar Amanda Manopo di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (5/7).
BACA JUGA: Rumor Pacaran dengan Amanda Manopo, Arya Saloka Merespons Begini
Dia pun bakal berupaya maksimal demi menampilkan yang terbaik untuk film terbarunya itu.
"Pastinya aku akan berusaha untuk kasih yang maksimal dan sebaik mungkin," ucap perempuan berdarah Manado itu.
BACA JUGA: Ingin Punya Banyak Anak, Rizal Armada: Doanya 6, Tetapi Kalau Dikasih 11 Enggak Masalah
Sementara itu, produser film tersebut, Denny Siregar mengatakan, Kupu Kupu Kertas terinspirasi dari sejarah kelam di Indonesia.
Adapun kisah yang diangkat dalam film itu terinspirasi dari peristiwa berdarah G30S PKI yang merengut 7 pahlawan revolusi, yang tidak hanya terjadi di Jakarta.
Pada 18 Oktober 1965 di Banyuwangi, sebanyak 62 pemuda GP Ansor tewas dalam penyerangan yang dilakukan oleh kelompok bromocorah yang bernaung di bawah bendera PKI.
Tidak tinggal diam, pemuda Ansor kemudian melakukan pembalasan dengan nama operasi Gagak Hitam.
Korban berjatuhan semakin banyak dan tidak dapat dihindari lagi.
Peristiwa ini diabadikan dalam sebuah monumen yang dikenal dengan Lubang Buaya Cemetuk Banyuwangi.
Terinspirasi dari peristiwa kelam tersebut, Denny Siregar mengangkat sebuah kisah romantis sepasang remaja yang terjebak dalam situasi pertikaian mengerikan ini.
"Saya tidak ingin membuat sebuah film sejarah, tetapi saya ingin menampilkan sebuah kisah cinta di tengah konflik berdarah dalam sejarah kita," ucap Denny Siregar.
Dalam film tersebut, Amanda Manopo beradu akting dengan Chicco Kurniawan, Reza Arap, Iwa K, Ayu Laksmi, Fajar Nugra, hingga Seroja Hafiedz.
Film Kupu Kupu Kertas akan segera memasuki proses syuting. Rencananya bakal tayang di seluruh bioskop Indonesia pada Desember 2023.(mcr7/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Firda Junita