Bakal Sengit! Lorenzo dan Rossi Start Terdepan

Sabtu, 10 Oktober 2015 – 19:26 WIB
lorenzo dan rossi. foto: afp

jpnn.com - MOTEGI – Balapan MotoGP seri Jepang diyakini akan menjadi ajang persaingan antara Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi. Pasalnya, keduanya akan memulai balapan dari posisi terdepan.

Lorenzo berhak merebut pole position setelah menjadi pembalap tercepat pada sesi kualifikasi dengan waktu satu menit 43,790 detik di Sirkuit Motegi, Sabtu (10/10) sore WIB.

BACA JUGA: Dua Gol Dianulir, Persib Masih Unggul 3-1 Sampai Turun Minum

Hasil itu sekaligus menegaskan dominasi Lorenzo. Sebelumnya, jagoan Movistar Yamaha tersebut juga berhasil menyapu bersih tiga sesi latihan bebas yang sudah dilangsungkan.

Lorenzo akan dikuntit Rossi yang memulai balapan dari posisi kedua. Rossi mencatat waktu satu menit 43,871 detik dalam sesi kualifikasi. (jos/jpnn)

BACA JUGA: Baca Nih Hasil Wawancara Eksklusif Jurgen Klopp dengan LFCTV, Keren Deh...

Hasil Kualifikasi MotoGP Jepang

1 Jorge Lorenzo (Yamaha) 1:43.790

BACA JUGA: Ini Skuat Persib v Mitra Kukar di Semifinal Piala Presiden

2 Valentino Rossi (Yamaha) 1:43.871

3 Marc Marquez (Honda) 1:44.216

4 Andrea Dovizioso (Ducati) 1:44.322

5 Andrea Iannone (Ducati) 1:44.436

6 Dani Pedrosa (Honda) 1:44.582

7 Aleix Espargaro (Suzuki) 1:44.809

8 Cal Crutchlow (Honda) 1:44.932

9 Bradley Smith (Yamaha) 1:45.067

10 Maverick Viñales (Suzuki) 1:45.081

BACA ARTIKEL LAINNYA... Inilah Kekuatan Utama Jurgen Klopp Versi Sir Alex Ferguson


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler