Balai Kota Jakarta Gelar Salat Idulfitri, Ada Rekayasa Lalin di Jalan Merdeka Selatan

Jumat, 21 April 2023 – 22:42 WIB
Suasana Bundaran Hotel Indonesia yang sepi dari kendaraan karena ada rekayasa lalu lintas. Foto/ilustrasi Foto: Fathan Sinaga/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI akan memberlakukan rekayasa lalu lintas (lalin) di sekitar Balai Kota Jakarta pada Sabtu (22/4) pagi.

Pengaturan itu berkaitan dengan pelaksanaan Salat Idulfitri di halaman Balai Kota Jakarta.

BACA JUGA: Di Kota Inilah Pak Jokowi Menuaikan Salat Idulfitri, Kali Ini Tak Ada Pembatasan

Dishub DKI pun memperkirakan akan ada warga yang bermobil datang ke Balai Kota Jakarta untuk melaksanakan Salat Id.

“Masyarakat tidak perlu khawatir dan bingung, kami sudah menyiapkan petugas sebanyak 76 personel dan lima mobil derek dalam pengaturan lalin pada kegiatan Salat Id di Balai Kota,” ucap Kadishub DKI Syafrin Liputo, Jumat (21/4).

BACA JUGA: Masjid Indonesia di Tokyo Gelar Salat Idulfitri 3 Gelombang

Namun, jika parkiran di sekitar Balai Kota Jakarta penuh, Syahrin mengimbau warga yang datang menggunakan kendaraan untuk mengikuti petunjuk dan arahan personel Dishub DKI.

Menurut Syahrin, hal itu demi kelancaran arus lalin dan kenyamanan bersama.

BACA JUGA: Venna Melinda Curhat 10 Tahun Salat Id Tanpa Verrell Bramasta

“Dimohon juga untuk tidak memarkirkan kendaraan di sembarang tempat untuk kelancaran perjalanan bersama,” kata dia.

Dishub DKI juga berencana menutup Jalan Medan Merdeka Selatan. "Penutupan jalan akan dilakukan mulai pukul 05.00 sampai dengan pukul 08.30 WIB," ucap Syahrin.(mcr4/JPNN.com)

Rekayasa Lalin di Sekitar Balai Kota Jakarta:

  1. Jalan Medan Merdeka Selatan sisi selatan akan ditutup karena digunakan untuk saf salat Idulfitri.
  2. Penutupan Jalan Medan Merdeka Selatan sisi selatan dimulai dari Kedutaan Besar Amerika Serikat sampai Traffic Light Patung Kuda.
  3. Penutupan jalan akan dilakukan mulai pukul 05.00 sampai dengan pukul 08.30 WIB
  4. Untuk menghindari parking on street di Jalan Medan Merdeka Selatan sisi utara, Dishub DKI Jakarta maka dilakukan kanalisasi menggunakan traffic cone.
  5. Lalu lintas dari arah timur (Tugu Tani) menuju ke barat (Tanah Abang( yang semula menggunakan Jalan Medan Merdeka Selatan sisi selatan dialihkan melalui Jalan Medan Merdeka Timur-Jalan Medan Merdeka Utara-Jalan Medan Merdeka Barat, atau lurus melalui Jalan Abdul Muis.


Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rekayasa Lalu Lintas Arus Mudik, Polisi Terapkan One Way Penuh dari GT Cikatama-GT Kalikangkung


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler