Bali Tuan Rumah Forum Budaya Internasional

Rabu, 05 Desember 2012 – 22:45 WIB
JAKARTA--Bali akan menjadi tuan rumah perhelatan akbar budaya internasional pada 2013 mendatang. Kegiatan bertajuk World Culture in Development Forum (WCF)-Bali Forum 2013 ini akan diselenggarakan pada 24-29 November 2013.

Meski pelaksanaannya masih setahun lagi namun menurut Plt Dirjen Kebudayaan Kacung Marijan, sosialisasi terus dilakukan pemerintah Indonesia. Salah satunya lewat dialog budaya yang melibatkan praktisi, akademisi, dan organisasi atau yayasan dari berbagai bidang terkait isu-isu kebudayaan serta pembangunan kesejahteraan rakyat.

"Tujuan dari dialog budaya ini adalah untuk menindaklanjuti hasil-hasil yang telah dicapai terkait persiapan WCF-Bali Forum 2013 yang sudah diselenggarakan sebelumnya di Bali maupun Jogyakarta," ujar Kacung dalam keterangan persnya, Rabu 5/12).

Dia berharap, dialog budaya ini dapat menjadi ajang komunikasi strategis antara pemerintah, para pemangku kepentingan, dan pihak-pihak terkait. Di samping timbul kesadaran masyarakat akan pentingnya penyelenggaraan WCF bagi Indonesia maupun dunia.

"WCF-Bali Forum 2013 dihelat untuk mempererat hubungan harmonis antar bangsa, menciptakan peradaban dunia yang harmonis, menjunjung tinggi dan menghargai keunikan dan keanekaragaman budaya, serta meningkatkan kesejahteraan rakyat," terangnya. (Esy/jpnn)


BACA ARTIKEL LAINNYA... Boediono Minta Sistem Pelaporan Pemda Dipermudah

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler