Bali United Ingin Pindahkan Turnamen Sunrise of Java dari Banyuwangi ke Gianyar

Kamis, 02 Juli 2015 – 05:53 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Turnamen Sunrise of Java Cup yang sedianya kick off pada Selasa (30/6) lalu gagal digelar. Melihat tim-tim-tim sudah berada di Banyuwangi, Bali United Pusam FC merasa sayang jika turnamen itu harus batal digelar.

CEO Bali United Pusam Yabes Tanuri berencana menggeser venue pertandingan ke Stadion Kapten I Wayan Dipta di Gianyar, Bali. Da menilai penyelenggaraan Sunrise of Java akan lebih mudah dan relatif tak masalah jika digelar di Pulau Dewata.

BACA JUGA: Hari Ini 27 Klub Ikuti Workshop Piala Kemerdekaan

"CEO Bali United, Yabes Tanuri menawarkan Sunrise of Java Cup dipindahkan ke Stadion Dipta," tulis laman Bali United.

Rencananya, turnamen akan digelar di Pulau Dewata sepuluh hari atau sepekan sebelum lebaran. "Kami akan berkoordinasi kembali bagaimana terkait rencana ini," lanjut laman itu.

BACA JUGA: Tunggal Putra Yakin Bawa Gelar Juara

Sebelumnya, pihak kepolisian Banyuwangi memutuskan tak mengeluarkan izin keramaian penyelenggaraan Piala Sunrise of Java. Alasannya karena laga yang akan digelar pada malam hari di bulan Ramadan itu dikhawatirkan rawan dengan kericuhan. Penyelenggaraan Sunrise of Java juga dikhawatirkan menganggu kekhusyukan warga Banyuwangi dalam menjalankan puasa Ramadan.(dkk/jpnn)

 

BACA JUGA: Stoner Bilang Balapan MotoGP Sekarang Itu Sampah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tiga Sponsor Persib Hengkang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler