Baliho Puan Maharani Bermunculan, Tanda Dapat Dukungan Masyarakat Maju Pilpres 2024

Senin, 14 Juni 2021 – 14:08 WIB
Ketua DPR/Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani. Foto: Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Pengamat politik Adi Prayitno mengomentari munculnya sejumlah baliho memuat gambar Ketua DPR Puan Maharani dan pesan dukungan politik.

Menurut Adi, munculnya baliho merupakan bentuk dukungan bagi Puan untuk tampil pada kontestasi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

BACA JUGA: Fahri Hamzah Sebut Sosok Capres yang Akan Didukung di Pilpres 2024

"Saya kira itu sebuah pertanda ya, bahwa mulai muncul dukungan di daerah-daerah agar Puan maju 2024. Apalagi pada saat bersamaan Puan mulai rajin safari politik ke berbagai daerah," ujar Adi dalam keterangannya, Senin (14/6).

Dosen dari Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, Jakarta ini menilai, munculnya baliho-baliho tersebut merupakan penegasan, bahwa Ketua DPP PDI Perjuangan itu mendapat dukungan moril dari masyarakat.

BACA JUGA: Prediksi! Tokoh ini Bisa Jadi Kuda Hitam di Pilpres 2024

"Bak gayung bersambut, dukungan mulai muncul dan mulai mulai roadshow," ucapnya.

Sementara itu, pengamat komunikasi politik Emrus Sihombing menilai munculnya baliho menunjukkan popularitas yang positif bagi Puan.

BACA JUGA: Hary Tanoe Maju Pilpres 2024? Jawabannya Sangat Tegas

"Dengan popularitas yang positif ini, tentu titik awal mendorong kesukaan publik kepada Puan, kemudian dapat mendongkrak elektabilitas," katanya.

Direktur Eksekutif EmrusCorner ini menilai, Puan perlu semakin mengintensifkan komunikasi kepada masyarakat.

Terutama terkait keberhasilannya saat menjadi anggota DPR, ketua fraksi PDIP di DPR, Menko bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, serta saat menjadi Ketua DPR RI.

"Saya meyakini Puan juga akan lebih intensif berkomunikasi dengan seluruh rakyat memperbincangkan permasalahan yang nyata. Misalnya, terkait penanganan COVID-19 dan peningkatan ekonomi rakyat," katanya.

Sukarelawan dan jajaran internal PDIP terlihat mulai secara terang-terangan kepada Puan Maharani untuk maju di Pilpres 2024 mendatang.

Sejumlah baliho bergambar Puan diketahui belakangan ini mulai bermunculan.

Antara lain, di Surabaya, baliho terpasang di beberapa titik strategis.

Seperti, kawasan Jalan Pasar Kembang, Dukuh Kupang, Gunung Sari, Jemur Handayani, Karah Agung, Menur Pumpungan, Kendang Sari dan beberapa titik lainnya.

Sejumlah DPD dan DPC PDIP juga secara terang-terangan memberi dukungan pada Puan.

Antara lain, DPC PDIP Kebumen, menyatakan dukungan setelah menggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) yang dihadiri oleh DPC, eksekutif, legislatif, KSB PAC dan ketua Badan Sayap Partai.

"DPC PDIP Kabupaten Kebumen didukung oleh seluruh komponen PAC badan sayap, mengusulkan agar capres 2024 adalah Mbak Puan Maharani," kata Ketua DPC PDIP Kebumen Saiful Hadi.

Dukungan juga dinyatakan oleh DPC PDIP Purbalingga. Menurut Ketua DPC PDIP Purbalingga Bambang Irawan, dukungan kepada Puan merupakan sikap bulat seluruh pengurus yang ada.

DPC PDIP Banjarnegara juga mengusulkan hal yang sama. Demikian pula DPD PDIP Kepulauan Bangka Belitung (Babel) secara aklamasi mengusulkan Puan maju sebagai salah satu kandidat di Pilpres 2024.(gir/jpnn)


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler