Bank DKI Raih Penghargaan pada Ajang The 21st Annual Selular Award 2024

Jumat, 28 Juni 2024 – 04:44 WIB
Ilustrasi pemakaian kartu Bank DKI. Foto: dokumentasi Bank DKI

jpnn.com, JAKARTA - Bank DKI meraih penghargaan Best Banking Digital Transformation Initiatives and Banking Accessibility (Category Retail and Application) oleh Selular Media Network.

Penghargaan itu diberikan dalam ajang The 21st Annual Selular Award 2024 yang diselenggarakan di Jakarta pada Senin (24/6) lalu.

BACA JUGA: Memperluas Layanan Digital Banking, Bank DKI Hadir di Jakarta Fair 2024

Pelaksana Tugas (Plt) Direktur Utama Bank DKI Amirul Wicaksono mengatakan bahwa digitalisasi telah menjadi tonggak utama dalam perkembangan industri perbankan sebagai upaya menghadirkan layanan perbankan yang lebih cepat, efisien, dan aman.

“Bank DKI berkomitmen untuk terus berinovasi dalam mengembangkan teknologi digital yang mampu memenuhi kebutuhan nasabah secara optimal dan mendukung pertumbuhan ekonomi yang inklusif," ujar Amirul dalam keterangannya, Kamis (28/6).

BACA JUGA: Konsisten Berdayakan UMKM, Bank DKI Terima Penghargaan dari BI

Menurut dia, penghargaan itu turut didedikasikan kepada seluruh pemangku kepentingan, nasabah, serta mitra bisnis, yang tumbuh dan memberikan kepercayaan kepada Bank DKI.

Termasuk langkah kolaborasi, entitas, pemerintahan, BUMD, BUMN, maupun swasta lain.

BACA JUGA: Kapolri Turunkan Propam, Irwasum, dan Bareskrim untuk Asistensi Kasus Vina Cirebon

”Inisiatif transformasi digital Bank DKI juga ditujukan untuk memperkuat kemitraan dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta selaku pemegang saham, khususnya dukungan terhadap berbagai program DKI Jakarta,” kata dia.

Adapun The 21st Annual Selular Award 2024 mengusung tema “Moving to the Next Level”. Tema tersebut adalah wujud apresiasi Selular Media Network kepada industri komunikasi, telekomunikasi, dan industri terkait atas kontribusi mereka kepada masyarakat dengan layanan terbaiknya.

Sistem kurasi dan penilaian dari Selular Award 2024 berdasarkan jejak pendapat atau polling, serta keputusan dewan redaksi.

Bank DKI terus melakukan sejumlah pengembangan produk dan layanan digital, di antaranya aplikasi JakOne Mobile sebagai super app, dengan berbagai fitur seperti pembayaran berbagai tagihan, pajak, retribusi, belanja online, top up uang elektronik maupun transaksi QRIS.

Selanjutnya, dalam mendukung perkembangan para pelaku UMKM, Bank DKI hadir dengan layanan JakOne Abank yang dapat memberikan nilai tambah bagi pengembangan usaha melalui sistem keagenan.

Sekretaris Perusahaan Bank DKI Arie Rinaldi menambahkan transformasi digital Bank DKI merupakan langkah penting dalam menjawab berbagai kebutuhan pelanggan dan mendukung pertumbuhan ekonomi dan sosial di daerah.

“Dengan mengadopsi teknologi digital, Bank DKI berperan aktif dalam mendorong inklusi keuangan dan pembangunan ekonomi yang berkelanjutan, khususnya di wilayah Jakarta," tutur Arie. (mcr4/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Fakta-Fakta Pembunuhan Pegawai Koperasi di Palembang, Nomor 4 Bikin Bergeleng


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler