Banyak Juga yang 'Gugur' Saat Arus Balik, Ini Jumlah Pastinya

Senin, 20 Juli 2015 – 10:39 WIB
Ilustrasi

jpnn.com - JAKARTA - Kecelakaan lalu lintas tidak hanya menjadi peristiwa yang lazim saat arus mudik lebaran. Pada arus balik lebaran pun, kecelakaan masih kerap menghiasi. Puluhan nyawa melayang di jalanan saat mereka hendak kembali ke kota tempat mengadu nasib.

Berdasarkan data kepolisian, pada hari kedua lebaran tercatat 197 kecelakaan lalu lintas di seluruh Indonesia. 

BACA JUGA: Mulai Presiden Hingga Kuli Bangunan, Ini Orang-orang yang Pernah Dibantu OC Kaligis

Kepala Biro Penerangan Masyarakat Mabes Polri Brigjen Agus Rianto mengatakan, jumlah ini menurun 15 persen dibanding tahun lalu atau 2014 yang tercatat sebanyak 233 kecelakaan lalu lintas. "Turun 15 persen," tegas Agus, Senin (18/7). 

Sedangkan korban meninggal dunia pada H+2 tercatat sebanyak 48 orang, luka berat 68. "Jumlah korban luka berat dibanding tahun lalu turun 30 persen. Tahun lalu 97 korban luka berat (pada (H+2)," kata Agus.

BACA JUGA: Hari ini 20 Ribu Penumpang Menuju Jakarta

Sedangkan korban luka ringan, lanjut Agus turun 11 persen. Pada H+2 tahun ini tercatat sebanyak 285 orang mengalami luka ringan, sedangkan pada 2014 tercatat ada 332 yang luka ringan. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Senator Serukan Tangkap Aktor Intelektual di Balik Rusuh Tolikara

BACA ARTIKEL LAINNYA... Rusuh Tolikara, Kapolri Didorong Copot Pejabat Polri yang tak Komit


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler