Banyak Kasus Bunuh Diri & Stunting, Mom Uung Gelar Roadshow

Selasa, 19 Desember 2023 – 13:06 WIB
Ilustrasi ibu menyusui. Foto: Antaranews

jpnn.com, JAKARTA - Mom Uung menggelar roadshow menyusui, yang merupakan event puncak dan terbesar di Ballroom Ritz Carlton Pacific Place, dengan total 1.200 peserta.

Peserta yang hadir merupakan masyarakat umum, khususnya ibu-ibu yang sedang dan akan menyusui.

BACA JUGA: BGK Mengapresiasi Kinerja BTN Dalam Menjalankan Transformasi Berkelanjutan

Mom Uung sebagai brand pemerhati ibu dan anak, ingin turut memberi solusi dengan menghadirkan beragam fasilitas konsultasi hingga roadshow yang digelar pada, Minggu, (10/12).

“Roadshow ini juga jadi reminder buat ibu-ibu, apa pun yang sedang dihadapi selama menjadi proses ibu, selalu inget, kalian nggak sendiri. Ada Mom Uung yang siap support kalian, termasuk dengan adanya roadshow kali ini buat kalian. Kami pengin dateng tiap kota di Indonesia, dan bareng-bareng terus berproses melewati hari-hari baru, jadi ibu," ujar Uung Victoria Finky.

BACA JUGA: Jakarta jadi Kota Penutup Rangkaian Kelas Pintar Bersama

Konsultasi yang dimaksud untuk memberikan support kepada ibu-ibu di Indonesia sebelumnya. Mom Uung telah menciptakan ragam pelayanan konsultasi gratis.

Mulai dari konsultasi menyusui online yang bisa 24 jam, konsultasi offline di Breastfeeding Home Mom Uung, hingga konsultasi menyusui home visit yang semua diberikan secara gratis oleh ibu menyusui. Hingga saat ini jumlah konsultasi di Mom Uung mencapai angka 1.000.000 pada 2023 dan akan terus bertambah.

BACA JUGA: Hadapi Natal dan Tahun Baru, Pertamina Bentuk Satgas Guna Jamin Ketersediaan Energi

Mom Uung juga memberi bekal pengetahuan seputar menyusui, lewat kerja sama dengan lima dokter ahli laktasi, yang membawahi Tim Konsultasi, memberikan materi edukasi menyusui dan webinar di setiap bulannya.

Tak hanya mendapatkan materi seputar menyusui, peserta roadshow juga mendapatkan rangkaian acara lain yakni; Talkshow papa ASI, yang diceritakan langsung oleh Raffi Ahmad, Pre release lagu yang disampaikan oleh Lesti Kejora.

Acara semakin meriah dengan deretan kuis, hadiah langsung, doorprize motor, belanja di booth brand partner dengan jutaan voucher diskon, dan kejutan seru lainnya.

Selain itu, selama acara berlangsung, peserta juga bisa melakukan konsultasi menyusui di laktasi area, sehingga proses menyusui selama acara berjalan tetap lancar.

Mom Uung juga memberikan bingkisan goodie bag yang memiliki value senilai 1,5 juta. Isinya sendiri berupa produk Mom Uung untuk melancarkan proses menyusui, dan produk-produk dari brand partner yang ikut serta dalam acara ini.

“Semua acara dan benefit yang peserta dapatkan hari ini, diberikan gratis 100%, biar ibu-ibu pada happy dan gak ada alasan untuk gak menyusui lagi” jelas Uung Victoria Finky lagi.

“Sudah dapet materi menyusui, sudah dapet motivasi dan support penuh sama Mom Uung, habis ini ibu-ibu yang hadir di sini, Mom Uung titip, jangan sampai kebaikan menyusui berhenti di kalian, tolong support juga ibu-ibu menyusui di lingkungan kalian, jadi kita bersama-sama bisa wujudkan lebih banyak ibu sukses menyusui bahkan hingga 2 tahun ya," tegas Uung.

Saat acara, Mom Uung juga mendapatkan penghargaan Rekor Muri, sebagai penyelenggara Tur Edukasi Menyusui Peserta Terbanyak dalam Waktu Satu Tahun.(chi/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Yessy Artada

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
MoM   stunting   ibu menyusui   Ibu   bunuh diri  

Terpopuler