Banyak Pemain Timnas U-23 Masih Cedera

Sabtu, 26 Februari 2011 – 19:19 WIB
PEMULIHAN - Ruben Wuarbanaran yang masih cedera, terlihat berkonsultasi dengan pelatih Alfred Riedl, saat menjalani latihan di Lapangan C, Kawasan GBK, Sabtu (26/2).
JAKARTA - Sudah jatuh, tertimpa tangga lagiItulah mungkin ungkapan yang cukup cocok melukiskan nasib timnas U-23, pasca ditekuk Turkmenistan 1-3, dalam laga leg pertama di Stadion Jakabaring, Palembang, 23 Februari lalu

BACA JUGA: Disesalkan, Dinding Stadion GBK jadi Penuh Coretan

Pasalnya, usai laga tersebut, banyak pemain yang mengalami cedera dan berkemungkinan tak bisa tampil dalam laga kedua di kandang Turkmenistan nanti.

"Saat ini, empat pemain cedera
Hari pertama setelah pertandingan ada delapan pemain," kata pelatih Alfred Riedl, seusai latihan di Lapangan C, kawasan Gelora Bung Karno (GBK), Sabtu (26/2).

Rield sendiri berharap, semua pemain dapat segera sembuh dari cederanya dan bisa segera berlatih

BACA JUGA: FIFA pun Dinilai Tak Bisa Dipercaya

"Sepertinya, dua atau tiga hari mendatang, kami sudah bisa berlatih dengan semua pemain," ujar pelatih asal Austria itu, yang mengaku sempat cemas juga dengan para pemainnya yang cedera.

Saat ini, salah satu yang masih cedera adalah striker timnas yang mencetak gol ke gawang Turkmenistan, Titus Bonay
Pemain andalan lainnya yang juga cedera adalah Oktovianus Maniani, serta Dendi Santoso

BACA JUGA: Pendemo Desak Jumpa Pengurus PSSI

Begitupun Ruben Wuarbanaran yang diharapkan bisa tampil di laga leg kedua, ternyata juga belum sembuh dari cederanya.

Di dalam sesi latihan kali ini, para pemain tersebut (yang cedera) memang terlihat hanya berlatih ringanMereka pun berlatih terpisah dari para pemain lainnya(sto/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Angkat Besi Bisa Jadi Tak Adakan TC


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler