Barcelona Catat Hattrick Juara Dunia

Senin, 21 Desember 2015 – 01:11 WIB
Barcelona juara dunia antar klub 2015 usai mengalahkan River Plate dengan skor telak 3-0. Foto: AFP

jpnn.com - YOKOHAMA - Barcelona mengukuhkan diri menjadi juara dunia klub, usai mengalahkan wakil dari zona Amerika Selatan, River Plate (Argentina) dalam final FIFA Club World Cup, di International Stadium Yokohama, Minggu (20/12).

Barca menang dengan skor telak 3-0. Trio MSN menjadi bintang. Lionel Messi mencetak gol pembuka, sementara dua gol lain disumbangkan oleh Luis Suarez. Sedangkan Neymar meski tak membukukan gol, sukses menyumbang dua asisst.

BACA JUGA: Dua Aremania Tewas, Tampil Habis-habisan di Laga Pamungkas

Kemenangan Barcelona ini juga mempertegas dominasi perwakilan dari UEFA. Sebab, dari 12 kali perhelatan FIFA Club World Cup, tim Eropa sudah 8 kali menjadi juara. 

Mereka adalah AC Milan (2007), Manchester United (2008), Barcelona (2009), Inter Milan (2010), Barcelona (2011), Bayern Muenchen (2013), Real Madrid (2014) dan untuk ketiga kalinya Barcelona, tahun ini. (adk/jpnn)

BACA JUGA: Lawan Tim Degradasi yang Main dengan 9 Pemain, Madrid Menang 10-2

BACA JUGA: Lima Pelatih Ini Disebut Bakal Gantikan Louis Van Gaal

BACA ARTIKEL LAINNYA... Resmi Gantikan Guardiola, Apa Kata Ancelotti?


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler