Baru 15 Pemain Gabung

TC Perdana Timnas di Medan

Selasa, 08 Januari 2013 – 07:34 WIB
Tim Nasional Indonesia melakukan latihan di Stadion Universitas Sumatera Utara (USU), Medan, Senin (7/1). Pemusatan latihan tersebut untuk persiapan jelang pertandingan kualifikasi Piala Asia 2015. FOTO: ANDRI GINTING/SUMUT POS
MEDAN - Persiapan timnas untuk Pra Piala Asia (PPA) 2015 terancam tak bisa maksimal. Terbukti, pada hari pertama pemusatan latihan (TC) di Medan, kemarin (7/1), baru 12 pemain yang bergabung.

Padahal, rencananya timnas memanggil 51 pemain. Karena itu, manajemen timnas terus melakukan lobi agar 39 pemain lainnya segera bergabung. 

Manajer Timnas, Mesakh Manibor mengaku sudah berkomunikasi dengan beberapa pemain. Dia menjanjikan hari ini (8/1) bakal ada 15 pemain dari Papua, Jawa dan Padang yang akan bergabung.

"Besok (hari ini, Red), lima pemain dari Papua, tujuh dari  Jawa dan empat dari padang sudah gabung. Mereka sudah konfirmasi ke saya," katanya saat dihubungi kemarin.     

Sementara itu, untuk pemain asal klub ISL Persipura, Mesakh menyebut sudah ada komunikasi terakhir dan mereka memastikan tak bisa bergabung dalam waktu dekat. Dia memastikan pemain Persipura baru bergabung setelah menjalani laga perdana melawan Persib Bandung.     

"Saya pastikan gabung setelah main di Bandung. Mereka soalnya sudah di Bandung, jadi tidak bisa langsung. Kami percaya mereka siap untuk membela merah putih," papar Lelaki yang menjabat sebagai Bupati Sarmi itu.     

Pemain sendiri dideadline untuk bergabung ke Medan sebelum 13 Januari mendatang. Jika belum bisa bergabung pada tanggal itu, mereka dipastikan tak akan terpilih dalam tim yang akan dibawa menjalani laga perdana Grup C PPA 2015 melawan Iraq pada 6 Februari.    

"Kalau pun mereka tidak bisa bergabung disini mungkin bisa Maret. Yang terpenting sekarang kami fokus ke persiapan awal. Jadi kami pastikan administrasi paspornya," tutur Mesakh.     

Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Djohar Arifin juga memastikan bahwa pemain-pemain yang belum tiba akan segera bergabung.

"Memang kebiasaan kita tiga atau empat hari start begitu. Tidak mudah mendatangkan orang. Masalah tiket, Insya Allah besok dan dua hari ini bisa kumpul termasuk Irfan Bachdim, Andik dan yang lainnya," jelasnya kepada Sumut Pos (Jawa Pos Group).     

Dia memastikan bahwa tim besutan Nil Maizar sudah harus terbentuk pada 14 Januari. Djohar pun meminta agar tim sekarang disiapkan lebih matang.  Pasalnya, mereka sudah harus terbang ke Timur Tengah pada 28 Januari nanti.

Tim berangkat lebih awal karena akan menjalani  laga uji coba kontra Jordania pada 1 Februari mendatang. Timnas akan melakukan adaptasi di sana sebelum 6 Februari nanti melakoni pertandingan perdana melawan Iraq. (aam/bas)

Pemain Yang Sudah Bergabung


Denny Marcell, Ketut Mahendra, Rasyid Assahid Bakri (PSM), Handy Ramdan, Liswanto (TNI AU), Wahyu Tri, Slamet Nur Cahyo (Persiba Bantul), Eldjo Iba, Yorgen Wayga, Vasco Manibor (PON Papua), Syaiful Indra Cahya (Persema), Agus Nova Wiantara (Timnas U-22).

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kontroversi Kiper (Lagi)

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler