jpnn.com - JAKARTA -- Penambahan ruas jalan bukanlah solusi tepat untuk mengatasi kemacetan Jakarta. Terbukti, Jalan Layang Non-Tol (JLNT) Kampung Melayu-Casablanca di ruas Jalan Mas Mansyur dan Prof Satrio sudah macet.
Padahal, jalan tol tersebut baru saja diresmikan oleh. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo (Jokowi), Senin (30/12) kemarin.
BACA JUGA: Ragam Kuliner Semarakkan JNF
Pengamatan JPNN.Com di ruas jalan tersebut, kemacetan sudah mulai terjadi sejak pukul 15.30 WIB. Ruas yang macet adalah arah Casablanca menuju Kampung Melayu, kendaraan tampak padat merayap. Sementara untuk arus baliknya terbilang lancar.
Hamparan jalan layang tersebut seharusnya hanya bisa dilalui kendaraan roda empat. Namun dari pengamatan JPNN.Com, jalan layang itu juga dilalui oleh kendaraan roda dua.
BACA JUGA: 2 Bocah Tewas Tenggelam di Kolam Istiqlal
Panjang jalan yang dirintis oleh mantan Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo itu mencapai 2,8 kilometer. (abu/jpnn)
BACA JUGA: 2013, 40 Ribu Warga Jakarta Keluhkan Air Mati
BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Rapat di Bogor, Pengunjung Istana dan Kebun Raya Tetap Ramai
Redaktur : Tim Redaksi