BATC 2022: Sedekah Dua Gim, Indonesia Tetap Perkasa Atas Korea Selatan

Kamis, 17 Februari 2022 – 14:33 WIB
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin. Foto: Twitter/Badminton_Asia

jpnn.com, SELANGOR - Tim bulu tangkis putra Indonesia sukses melangkah ke babak semifinal yBadminton Asia Team Championships (BATC) atau Kejuaraan Beregy Asia 2022 

Kepastian itu didapat seusai pasukan Garuda menang dramatis 3-2 melawan Korea Selatan di Setia City Convention Center, Kamis (18/2).

BACA JUGA: Bantai Juara Dunia 2021, Lee Zii Jia Bongkar Rahasianya

Pada laga ini, kapten tim putra Indonesia Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi penyumbang poin perdana.

Pemilik ranking 55 dunia itu menaklukan Hyeok Jin Jin, 21-18, 15-21, 21-19 melalui pertarungan selama 1 jam 6 menit.

BACA JUGA: BATC 2022: Lee Zii Jia Pimpin Malaysia Hancurkan Singapura

Sayang, pasangan ganda putra Pramudya Kusumawardhana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan harus takluk di partai kedua.

Ganda peringkat 22 dunia itu tampil kurang apik dan banyak melakukan kesalahan sehingga kalah dari Yong Jin/Na Sung Seung dengan skor 10-21, 19-21 dalam waktu 31 menit.

BACA JUGA: BATC 2022: Jumpa Lawan Tangguh, Chico Aura Dwi Wardoyo Dkk Cium Aroma Kemenangan

Indonesia semakin tertinggal ketika Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay kalah dari Kim Joo Wan dengan skor 18-21, 14-21 dalam tempo 47 menit.

Beruntung, Tim Merah Putih memiliki ganda putra Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin yang sukses menyamakan kedudukan menjadi 2-2.

Pasangan berjuluk The Babies itu mengatasi perlawanan Jin Seong Noh/Dae Il Yoon dua gim langsung dengan skor identik 21-13, 21-13 dalam waktu 32 menit.

Christian Adinata menjadi pahlawan Indonesia berkat kemenangannya di partai kelima alias partai penentuan.

Pebulu tangkis kelahiran 16 Juni 2001 itu sukses menumbangkan wakil Korea Selatan Min Seon Jung dengan skor 21-19, 11-21, 21-17.

Berkat kemenangan ini, Indonesia dipastikan melangkah ke babak semifinal BATC 2022 seusai menyapu bersih dua laga dengan kemenangan.

Indonesia tinggal melawan India untuk memastikan diri menjadi juara Grup A turnamen antarnegara Asia ini.(bwf/mcr16/jpnn)


Redaktur : Dhiya Muhammad El-Labib
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler