Bawa Ganja dengan Speed Boat, 5 Warga Negara Asing Diringkus

Selasa, 19 April 2022 – 15:09 WIB
Lima warga asing yang tertangkap beserta barang bukti 21 Kg ganja.(Ridwan/JPNN.com)

jpnn.com, PAPUA - Aparat kepolisian menangkap lima warga negara asing (WNA) asal Papua Nugini karena membawa 21 kilogram ganja beberapa waktu lalu di Jayapura.

Kelima tersangka berinisial BS (25), WMJ (21), BAC (24), GA (29), dan SA (21).

BACA JUGA: Markus Mansnembra Klaim Daerah Ini Salah Satu yang Paling Aman di Papua 

Kapolresta Jayapura Kota Kombes Gustav R Urbinas menyampaikan kelima pelaku ditangkap di kawasan Kampung Enggros, Distrik Jayapura Selatan.

"Mereka (pelaku red) ditangkap saat tiba lokasi menggunakan speed boat di lokasi," ucapnya, Selasa (19/4) siang.

BACA JUGA: Kombes Gidion Minta Anggotanya Gencar Cegah Peredaran Narkoba, Pakai Frasa Lingkaran Setan

Dari hasil pemeriksaan polisi, para tersangka mengaku baru sekali menyeludupkan ganja itu dari PNG.

"Alibinya baru sekali, tetapi dugaan para pelaku merupakan bandar lintas negara, mengingat kelimanya warga asing," ucapnya.

BACA JUGA: Info Terkini dari Kombes Faizal Terkait Kasus Pemukulan Dokter di Papua

Gustav menerangkan saat ini para tersangka sudah mendekam di sel tahanan. Mereka dijerat Pasal 111 Ayat (1) UU RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan pidana paling singkat empat tahun dan maksimal 12 tahun penjara.

Sementara itu, Kasat Narkoba Polresta Jayapura kota Iptu Alamsyah Ali mengungkapkan empat bulan terakhir sudah enam warga negara asing yang tertangkap kasus narkotika.

"Rata-rata pelaku merupakan aktor utama dalam penyeludupan ganja dari PNG," ucapnya.

Ia pun menyebutkan pihaknya telah memetakan sepuluh titik lokasi penyelundupan ganja dari PNG ke Jayapura.

Sepuluh titik itu meliputi Distik Jayapura Utara, yakni Dok 2, 4, 5, 7, 8, dan 9.
Kemudian, di Distrik Jayapura Selatan, yakni di kawasan Argapura dan Hamadi Pantai.

Di Distrik Muaratami, yakni di wilayah Perbatasan RI-PNG dan Kampung Skouw.

"Jalur laut menjadi sasaran empuk para pelaku, maka dari itu wilayah pesisir yang dipetakan menjadi akses masuk," terangnya.

Ia pun menyampaikan ganja asal PNG tidak hanya diedarkan di Kota Jayapura.

"Kalau sudah masuk kota Jayapura, ganja itu bisa dibawa keluar provinsi melalui kapal dan terbukti banyak yang tertangkap," terangnya. (mcr30/JPNN.com)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Marcello Tahitoe Kembali Berurusan dengan Polisi, Berikut Profilnya


Redaktur : Fathan Sinaga
Reporter : Muhammad Cholid Ridwan Abubakar Sangaji

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Papua Nugini   Ganja   narkoba   Papua  

Terpopuler