Bayar Denda, Romaropen Koordinasi Persiwa

Kamis, 23 Mei 2013 – 21:15 WIB
JAKARTA - Pemain Persiwa Wamena Pieter Romaropen bersyukur Komisi Banding (Komding) meringankan hukumannya menjadi satu tahun. Sebelumnya, Komisi Disiplin (Komdis) PSSI menghukum Romaropen dengan hukuman seumur hidup tak boleh merumput.

Meski mendapat keringanan hukuman, Romaropen harus membayar denda sebesar Rp 100 juta. Saat dikonfirmasi via telepon, Kamis (23/5), Romaropen menyatakan akan berkoordinasi dengan klubnya untuk membayar denda tersebut.

"Saya bersyukur atas putusan ini, tapi saya belum bisa komentar banyak karena belum terima SK-nya," tuturnya.

Kasus ini bermula saat Romaropen memukul wasit Muhaimin pada laga Persiwwa versus Pelita Bandung Raya (PBR) di Stadion Siliwangi, Bandung, Jawa Barat, Minggu (21/4) lalu.

Akibatnya, Muhaimin terluka dan luka itu harus dijahit. Ada tiga jahitan besar dan satu jahitan kecil di sisi kiri bibir Muhaimin. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 10 Judoka Indonesia TC di Taiwan

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler