Baznas Bazis DKI Salurkan Bantuan Kepada Para Da'i, Marbot, dan Guru Ngaji se-DKI Jakarta

Jumat, 07 Mei 2021 – 08:58 WIB
Wagub DKI Ahmad Riza Patria, Ketua Baznas Bazis DKI K.H. Ahmad Lutfi Fathullah dan Plt Wali Kota Jakarta Selatan Isnawa Adji menyalurkan bantuan secara simbolis kepada para Guru Ngaji, Da’i, Marbot pada puncak acara Jakarta Ramadhan Festival 1442 H dalam khataman Qur'an di Masjid Jami' Annur, Jakarta Selatan, Kamis (6/5/2021). Foto: Humas Baznas Bazis DKI

jpnn.com, JAKARTA - Baznas Bazis DKI menyalurkan bantuan dengan total senilai Rp 6.380.000.000 dengan penerima manfaat sebanyak 6.380 orang.

Bantuan tersebut terdiri dari 1.460 da'i se-DKI, 2.360 marbot masjid dan musala, dan 2.610 guru ngaji se-DKI bertajuk Jakarta Ramadhan Festival 1442.

BACA JUGA: Baznas Bazis DKI Jakarta Gelar Program Layanan Menghapus Tato

Penyaluran bantuan diberikan pada saat puncak acara Jakarta Ramadan Festival 1442 H dalam acara khataman Qur'an yang digelar di Masjid Jami' Annur, Jakarta Selatan, Kamis (6/5/2021).

Hadir dalam puncak acara Jakarta Ramdhan Festival 1442 H dalam khataman Qur'an di antaranya Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, Plt. Wali Kota Jakarta Selatan Isnawa Adji, Ketua Baznas Bazis DKI Jakarta K.H. Ahmad Lutfi Fathullah, dan para tokoh masyarakat lainnya.

BACA JUGA: Berdayakan Difabel, Baznas Bazis DKI Dirikan Kedai Kopi Difabis

Penyaluran bantuan secara simbolis diserahkan secara langsung oleh Wagub DKI Ahmad Riza Patria, Ketua Baznas Bazis DKI K.H. Ahmad Lutfi Fathullah dan Plt Wali Kota Jakarta Selatan Isnawa Adji.

Ketua Baznas (Bazis) DKI K.H. Ahmad Lutfi Fathullah menyampaikan rasa syukur dan bahagia di bulan suci ramadan tahun ini karea Baznas (Bazis) DKI bisa berbagi kepada ribuan penerima manfaat.

"Kita patut bersyukur, di bulan ramadan yang penuh berkah kita masih terus bisa beribadah, dan Baznas (Bazis) DKI sangat berbahagia di puncak acara Jakarta Ramadhan Festival 1442 H diselenggarakan khatmil Qur'an dan berbagi kepada para da'i, guru ngaji, marbot masjid dan musala, juga para majelis ta'lim se-DKI Jakarta,” kata Kiai Ahmad Lutfi Fathullah.

Wagub DKI Jakarta Ahamd Riza Patria menyampaikan kebanggannya kepada Baznas (Bazis) DKI atas sukses penyelenggaraan Jakarta Ramadhan Fastival 1442 dengan rangkaian kegiatan panjang yang sangat membantu masyarakat DKI Jakarta.

Selain penyaluran bantuan Jakarta Ramadhan Festival 1442 juga menggelar rangkaian kegiatan seperti hapus tato kepda 600 peserta kelompok marjinal, penyaluran bantuan sembako senilai Rp 3,5 miliar kepada 35.000 warga DKI terdampak Covid. Juga kegiatan cahaya ramadhan di panti kolaborasi dengan Dinas Sosial serta kegiatan berbagi lainnya.

Jakarta Ramadhan Festival 1442 juga diisi dengan kegiatan lomba religi mulai dari lomba adzan tingkat SD/MI, lomba hadroh tingkat umum, lomba marawis se-DKI Jakarta.

Selain itu, Baznas (Bazis) DKI juga menggelar kegiatan majlis ta'lim award yaitu perlombaan bagi Masjid dan Majelis Taklim se-DKI Jakarta terhadap situasi sosial kemasyarakatan, ekonomi dan lingkungan.

Kegiatan tersebut bertujuan memberikan stimulus kepada masjid dan majelis taklim agar membuat program mandiri yang berkaitan dengan penataan manajemen dan kepekaan terhadap situasi sosial kemasyarakatan, ekonomi dan lingkungan.(fri/jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler