jpnn.com, JAKARTA - Bea Cukai terus mengenalkan secara luas tugas dan fungsinya kepada masyarakat, tak terkecuali pelajar SMP dan SMA.
Kantor Bea Cukai di wilayah Jakarta, Lhokseumawe, dan Bandung kehadiran ratusan pelajar SMP dan SMA yang melakukan kunjungan studi.
BACA JUGA: Ini Strategi Bea Cukai Genjot Daya Saing Mangga Harum Manis Asal Gresik hingga Tembus Ekspor
Di Jakarta, para pelajar SMP IT Al Mugnhi yang berjumlah 14 orang mengunjungi Kantor Bea Cukai Pasar Baru pada Kamis (14/11).
Dalam kunjungan tersebut, para pelajar menyimak langsung alur barang kiriman dari luar negeri yang melibatkan Bea Cukai Pasar Baru dan PT Pos Indonesia.
BACA JUGA: Dukung Asta Cita, Bea Cukai Musnahkan Barang Ilegal Hasil Penindakan di Aceh
Kepala Subdirektorat Humas dan Penyuluhan Bea Cukai Budi Prasetiyo menyampaikan Bea Cukai Pasar Baru adalah salah satu kantor utama yang menangani barang kiriman PT Pos Indonesia di seluruh wilayah Indonesia.
"Dalam melakukan pengawasan arus barang, Bea Cukai juga dibantu oleh unit K-9 atau anjing pelacak untuk memeriksa keberadaan narkotika pada paket barang kiriman,” kata Budi.
BACA JUGA: Bea Cukai Tanjung Perak Layani Kedatangan Kapal Pesiar Noordam Cruise dari Singapura
Sementara itu, Bea Cukai Lhokseumawe mengadakan sosialisasi kepada para pelajar dari SMK Negeri 3 Lhokseumawe pada Kamis (25/07).
Selain diedukasi mengenai materi teknis kepabeanan dan cukai, para peserta juga diimbau untuk waspada terhadap penipuan mengatasnamakan Bea Cukai.
Kunjungan studi juga digelar sejumlah pelajar di Bea Cukai Bandung.
Bea Cukai Bandung menerima kunjungan dari 100 siswa SMA Al-Muhajirin Purwakarta pada Selasa (12/11), dan kunjungan dari 68 siswa dari SMK 9 Pandeglang pada Selasa (19/11).
Budi mengatakan memberikan edukasi pada pelajar merupakan salah satu dukungan Bea Cukai dalam mencapai tujuan negara, yaitu mencerdaskan kehidupan bangsa.
Dia berharap kunjungan studi ini dapat menjadi sarana bagi pelajar untuk meningkatkan pemahaman terkait kepabeanan dan cukai.
"Para pelajar yang hadir juga diharapkan dapat menyebarluaskan informasi yang didapat kepada masyarakat lebih luas lagi,” ujar Budi. (mrk/jpnn)
Redaktur : Sutresno Wahyudi
Reporter : Sutresno Wahyudi, Sutresno Wahyudi