Begini Komitmen Menpora pada Momen Peringatan Sumpah Pemuda

Senin, 28 Oktober 2019 – 17:58 WIB
Menpora Zainudin Amali bersama Ketum DPP KNPI Haris Pertama dan Pimpinan OKP di Kantor Kemenpora. Foto: Humas Kemenpora

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali menegaskan akan mengembalikan komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda.

"Hari Sumpah Pemuda ke-91 kali ini mengambil tema "Bersatu Kita Maju". Bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa," ujar Menpora dalam pidatonya pada upacara Hari Sumpah Pemuda (HSP) 2019 di Kemenpora, Senin (28/10/2019).

BACA JUGA: Pesan Harianto Badjoeri Saat Momen Peringatan Sumpah Pemuda

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum DPP Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Haris Pertama mengatakan siap bekerja sama dengan Kemenpora dalam pemberdayaan pemuda dan menyambut baik tema HSP 2019 yang dicanangkan oleh Menpora.

"KNPI apresiasi dan mendukung langkah Kemenpora untuk memberdayakan pemuda dan siap menjembatani Menpora dalam merangkul seluruh OKP yang ada di Indonesia," ujar Haris di kantor Kemenpora, Senayan, 28/10/2019.

BACA JUGA: Anggota DPR Ratu Wulla: Sumpah Pemuda Jadi Momentum Memerangi Radikalisme

Hari Sumpah Pemuda (HSP) tahun 2019 diperingati dengan upacara bendera dan kegiatan Anugerah Kepemudaan 2019.(jpnn)


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler