Begini Langkah Satlantas Polresta Pekanbaru untuk Menekan Angka Kecelakaan

Senin, 16 Januari 2023 – 19:57 WIB
Pagi-pagi buta Kasatlantas Polresta Pekanbaru bersama anggotanya sudah melakukan pengaturan lalu lintas di jalanan rawan kecelakaan di Kota Pekanbaru. Foto: Dokumentasi Satlantas Polresta Pekanbaru.

jpnn.com, PEKANBARU - Tekan angka kecelakaan lalu lintas, Satlantas Polresta Pekanbaru bentuk komunitas masyarakat peduli, pasang spanduk, hingga lakukan gatur di lokasi rawan.

Berbagai upaya dilakukan Satlantas Polresta Pekanbaru untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas.

BACA JUGA: Geng Motor Berulah, Polresta Pekanbaru Bentuk Tim Gabungan

Kapolresta Pekanbaru Kombes Pria Budi melalui Kasatlantasnya Kompol Birgitta Atvina Wijayanti mengatakan bahwa pihaknya telah menggalang dan membentuk komunitas masyarakat peduli keselamatan berlalu lintas.

Hal itu sesuai dengan arahan Dirlantas Polda Riau Kombes Dwi Nur Setiawan agar jajarannya melakukan upaya-upaya pencegahan sejak dini.

BACA JUGA: Jual Senjata Api Ilegal, Dua Pemuda di Pekanbaru Ditangkap Polisi, Lihat Barang Buktinya

“Untuk menekan angka kecelakaan dari 2022 lalu, kami sudah memulai beberapa langkah, mulai penggalangan terhadap komunitas masyarakat peduli keselamatan lalu lintas,” kata Birgitta kepada JPNN.com Senin (16/1).

Kemudian Satlantas Polresta Pekanbaru juga memasang spanduk imbauan di lokasi rawan kecelakaan.

BACA JUGA: Kecelakaan Maut Terjadi di Jalan Sudirman Pekanbaru, Innalillahi...

Polantas di Pekambaru juga rutin mendatangi sekolah-sekolah untuk mensosialisasikan tentang tertib berlalulintas.

“Kami sampaikan kepada para pelajar terkait bahayanya melanggar lalu lintas, mensosialisasikan tentang rambu-rambu. Tidak hanya pelajar, kepada masyarakat umum juga kami lakukan hal yang sama,” paparnya.

Mantan Kasatlantas Polres Siak itu juga melakukan peningkatan kinerja personel di lapangan, untuk melakukan pengaturan lalu lintas. Salah satunya patroli Blue Light yang selama ini sudah berjalan.

“Kami juga akan meningkatkan koordinasi dengan forum LLAJ di wilayah hukum Polresta Pekanbaru, dan memperkuat kerjasama dengan stake holder terkait untuk menekan angka kecelakaan lalu lintas,” pungkas Birgitta. (mcr36/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Rizki Ganda Marito

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler