jpnn.com - PALEMBANG - Predikat Persiba Balikpapan sebagai tim yang kerap memperagakan permainan keras menjadi perhatian Pelatih Sriwijaya FC, Widodo C Putro. Bertanding di Stadion Gelora Sriwijaya, Palembang, Sabtu (3/9) sore, dia meminta pemain bisa sabar.
Menurut pencetak gol terbaik Piala Asia 1996 itu, kunci mengatasi permainan tim yang keras hanyalah satu hal, yakni bisa lebih tenang dan tak membalas permainan lawan.
BACA JUGA: Widodo: Menang Telak Cara Hindari Dikerjai Wasit
"Ya, pemain harus bisa redam emosi, tidak terpancing gaya permainan lawan. Kuncinya di situ, kalau bisa menguasai kondisi, saya yakin kami bisa menang," tuturnya.
Dalam laga ini, Sriwijaya FC kemungkinan bisa menurunkan semua pemain. Tapi, dia tak mau setelah lawan Persiba pemain Sriwijaya FC kembali mengalami cedera, seperti yang dulu didapatkan oleh Ichsan Kurniawan.
BACA JUGA: Tak Ada Batas Bagi Juventus di Liga Champions
"Pemain pasti belajar dari pertemuan pertama. Kami sudah memiliki cara tersendiri untuk mengantisipasi gaya mereka," tandasnya. (dkk/jpnn)
BACA JUGA: Bolling Sumbar Optimis Andalkan Nomor Double di PON Jabar
BACA ARTIKEL LAINNYA... Atlet Silat PON Kepri Terus Mempertajam Teknik dan Strategi
Redaktur : Tim Redaksi