Dalam laga ini Louis Van Gaal melakukan rotasi besar-besaran dengan hanya menempatkan dua pemain senior di starting line up yang dipasangnya. Yakni hanya ada gelandang Internazionale Milan, Wesley Sneijder dan bomber Manchester United, Robin van Persie. Selebihnya merupakan pemain-pemain muda seperti Luciano Narsingh dan Jeremain Lens.
Hasilnya terbukti efektif. Laga baru berjalan tiga menit, Lens berhasil mengejutkan publik tuan rumah dengan mencetak gol melalui sundulan memanfaatkan hasil kerjasamanya dengan Narsingh. Belanda unggul 1-0 atas tuan rumah.
Tertinggal satu gol membuat Hongaria meningkatkan tempo serangan. Mereka terus berupaya memperkuat determinasi mereka ke jantung pertahanan Belanda. Hasilnya serangan itu memaksa gelandang Belanda, Jordy Claise melakukan pelanggaran terhadap Zoltan Gera.
Ini memaksa wasit mengeluarkan kartu kuning dan menghadiahkan tuan rumah tendangan penalty di menit ke tujuh. Balasz Dzsudzsak yang ditunjuk sebagai algojo berhasil menaklukkan kiper Marten Stekelenburg. Skor kini imbang 1-1.
Namun demikian tak butuh waktu lama untuk membuat tim tamu kembali memimpin. Menit ke 19 Bruno Martins berhasil mengembalikan keunggulan Belanda lewat sundulan memanfaatkan umpan Sneijder. Belanda unggul 2-1. Skor ini bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki nanak kedua Van Gaal menarik Van Persie dan menggantinya dengan Klaas-Jan Huntelaar. Rotasi ini semakin membuat serangan The Dutch semakin menggila. Tepatnya di menit ke 53, Lens mencetak gol keduanya dalam laga ini sekaligus memperbesar kemenangan Belanda menjadi 3-1.
Tertinggal jauh membuat Hongaria berupaya membalas. Namun alih-alih mengejar ketertinggalan justru tim tamu yang memperbesar keunggulan. Tepatnya di menit ke 74, Huntelaar berhasil memaksimalkan umpan matang Lens menjadi gol. Skor 4-1 bertahan hingga laga usai.
Dengan kekalahan ini Hongaria kini tertahan di posisi tiga klasemen sementara dengan tiga angka. Sementara di posisi empat bertengger Turki dengan tiga angka hasil kemenangannya 3-0 atas Estonia di waktu yang sama. Sementara Estonia dan Andora berada di dasar klasemen tanpa angka.(zul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sekjen Baru PSSI Ditentukan Jumat
Redaktur : Tim Redaksi