Belanda Langsung Terbang ke Tiongkok

Minggu, 09 Juni 2013 – 02:12 WIB
JAKARTA - Usai memberikan pelajaran bagi Indonesia dan memuaskan fansnya di Indonesia, Timnas Belanda akhirnya meninggalkan Tanah Air. Mereka tak pulang ke Belanda, tapi langsung melanjutkan tur ke Tiongkok.

Rombongan de Oranje, julukan Belanda, berangkat dengan pesawat carteran langsung menuju Beijing dari lapangan terbang Halim Perdana Kusumah Jakarta pukul 11.00 kemarin (8/6). Kepulangan Robin Van Persie dkk itu diantarkan oleh puluhan fans yang sudah menunggunya baik di Hotel maupun Bandara.
 
Meski rangkaian kegiatan utama di Indonesia sudah usai, penjagaan ketat masih saja dilakukan oleh para petugas keamanan. Para fans dan awak media yang berusaha mendekati pun kesulitan. Hanya media partner saja yang bisa mendekat.

Berbanding terbalik dengan penjagaan yang ketat, para pemain Belanda terlihat santai dan antusias. Mereka bahkan tak segan mendatangi suprter yang dari jauh sudah menyodorkan kostum untuk ditandatangani.

Arjen Robben, Dirk Kuyt, Robin Van Persie terlihat sesekali menghentikan langkahnya untuk memenuhi permintaan fans. Namun, tidak semua fans bisa dipenuhi keinginannya karena dia harus segera masuk ke terminal keberangkatan.

Dari kejauhan terlihat Van Persie sembari melemparkan senyum juga melambaikan tangan. Sementara, Dirk Kuyt sempat melontarkan sedikit ucapan yang menyebutkan bahwa dia senang dengan antusiasme ini. "Sangat senang ada disini, kalian memiliki supporter yangs angat bersmengat dan besar,"  katanya sambil berlalu meninggalkan kerumunan fans.

Salah seorag supporter Lisna Novriayu  mengaku sangat senang bisa menyaksikan dari dekat bintang "bintang TImnas Belanda. Dia berharap, dalam beberapa waktu yang akan datang TImnas Belanda bakal kembali datang ke Indonesia.

Jika memang tak memungkinkan, lanjutnya, dia ingin ada pihak yang berani kembali mendatangkan klub besar Eropa yang sekarang diperkuat oleh pemain Idolanya, Van Persie.

"Kalau Belanda mungkin masih lama kesini lagi. Jadi, kalau bisa Van Persie dengan MU (Manchester United )didatangkan ke Indonesia. Pasti akan lebih ramai lagi yang akan menonton," ucapnya kegirangan.

Menurut pihak promotor, Timnas Belanda memang langsung melanjutkan kegiatan di Tiongkok. Mereka juga dijadwalkan melakoni laga uji coba dengan Timnas TIongkok pada  11 Juni mendatang.  Pihak promotor sendiri selanjutnya sudah menyiapkan langkah lanjutan untuk mendatangkan tim lain.

"Kalau itung-itungan kasar, mungkin sudah balik modal, bahkan untung. Dalam 1-2 hari ini akan kami update apalagi yang akan kami lakukan," tandasnya. (aam/ko)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ini Komentar Pemain Belanda Soal Kunjungannya ke Jakarta

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler