Belgia vs Prancis 2-3: Theo Hernandez Girang Bisa Selebrasi Bareng Kakaknya

Jumat, 08 Oktober 2021 – 06:19 WIB
Full back timnas Prancis The Hernandez tampak emosional usai jadi pahlawan kemenangan timnya melawan Belgia. Foto: Twitter @euro2024.

jpnn.com, TURIN - Prancis melakukan comeback dramatis dalam laga kontra Belgia pada semifinal UEFA Nations League.

Tim Ayam Jantan sempat tertinggal dua gol ketika Yannick Carrasco (37') dan Romelu Lukaku (40') membawa Belgia memimpin 2-0 di babak pertama.

BACA JUGA: Fakta Menarik Kekalahan Belgia vs Prancis, Kevin De Bruyne Gagal Jadi Protagonis

Namun, memasuki paruh kedua, Prancis bangkit lewat tiga gol yang masing-masing dilesatkan Karim Benzema (62'), Kylian Mbappe (69'), dan Theo Hernandez (90').

Kemenangan 3-2 Prancis atas Belgia membawa mereka lolos ke partai puncak UEFA Nations Leauge untuk menantang Spanyol yang di semifinal sebelumnya menaklukkan Italia 2-1.

BACA JUGA: Tolak Real Madrid, Paul Pogba Hidupkan Sinyal Bertahan di Manchester United

Pahlawan kemenangan Les Bleus Theo Hernandez tampak semringah seusai laga.

Full back AC Milan itu mengaku sudah menunggu lama momen ini. Momen di mana dirinya bisa mencetak gol untuk timnas Prancis.

BACA JUGA: Lini Depan Mandul, Barcelona Incar Penyerang Pesakitan Liverpool?

"Saya mencetak gol dan saya sangat senang berada di sini bersama tim ini," tutur Theo.

Mantan pemain Real Madrid ini juga senang karena bisa merayakan golnya bersama sang kakak, Lucas Hernandez yang tampil sebagai starter di laga tadi.

"Sungguh luar biasa merayakannya dengan saudara saya (Lucas Hernandez, red)," tambahnya.

Di kubu Belgia, pelatih Roberto Martinez menyesali kekalahan tim asuhannya. Dia menyebut Kevin De Bruyne cum suis bermain lebih emosional di babak kedua.

"Di babak pertama kami benar-benar luar biasa. Kami sangat percaya diri dan sangat mudah memegang bola. Di babak kedua, kami sedikit terlalu emosional, mungkin kami terlalu banyak berpikir tentang final. Kami membiarkan Prancis bangkit," tutur Martinez.

Kekalahan Belgia di laga ini tentu menyakitkan karena mereka sempat mempimpin 2-0.

Namun, nasi sudah menjadi bubur, Belgia sudah kalah dan harus fokus menatap laga berikutnya, yaitu perebutan tempat ketiga UEFA Nations League melawan Italia, Minggu (10/10).(uefa/mcr15/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler