Belum Ditemukan Afiliasi Parpol dalam Penyelenggaraan FUI

Kamis, 03 Mei 2018 – 06:05 WIB
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno. Foto Fathan Sinaga/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengaku pihaknya belum menemukan adanya afiliasi partai politik dalam penyelenggaraan bagi-bagi sembako di Monas yang mengakibatkan dua anak tewas.

Sandi mengatakan, pihaknya masih menyelediki Forum Untukmu Indonesia (FUI) untuk mengetahui hal tersebut.

BACA JUGA: Fahri Yakini Ada Tindak Pidana dalam Sembako Nahas di Monas

"Belum ada laporan. Kami tidak berikan klarifikasi sebelum laporan ini selesai komprehensif,” kata Sandi di Balai Kota DKI, Rabu (3/5).

Dalam peristiwa yang menewaskan dua anak itu, Sandi mengatakan, pihaknya sudah memberikan santunan belasungkawa kepada ibu korban, salah satunya Ibu Komariah. Anak Ibu Komariah yaitu M Rizki (10) diketahui tewas terinjak-injak karena berdesak-desakan saat mengantre sembako.

BACA JUGA: Berita Terbaru Soal Dua Remaja Tewas di Monas

“Pemprov sudah memberikan santunan dan saya sudah memberikan instruksi juga ke Bazis apa yang bisa kami bantu untuk Ibu Komariah. Karena ini saat yang susah untuk Ibu Komariah," jelas Sandi.(tan/jpnn)

BACA JUGA: Ibu Korban Tewas Pembagian Sembako: Pak Presiden Tolong Saya

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polda Bentuk Tim Khusus Usut Kematian Dua Remaja di Monas


Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler